Lihat ke Halaman Asli

Ciptakan Generasi Tanpa Narkoba, Mahasiswa KKN UNDIP Berikan Penyuluhan Gerakan Anti Narkoba Pada Remaja

Diperbarui: 12 Februari 2022   19:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Rembang (26/1/2022) -- Mahasiswa KKN Tim I pulang kampung Universitas Diponegoro mengadakan penyuluhan mengenai bahaya narkoba pada remaja dusun Gembul Desa Sumberejo RT 03 RW 02 Kecamatan Pamotan Kabupaten Rembang. Penyuluhan diadakan pada Rabu, 26 Januari 2022.

Di era modern yang canggih ini membuat semua hal terasa lebih mudah untuk dilakukan. Hanya berbekal teknologi, hampir semua hal bisa didapatkan, termasuk narkotika dan obat terlarang yang peredarannya semakin terselubung dan rentan dilakukan para remaja. 

Di Indonesia maraknya penyalahgunaan narkoba menjadi salah satu masalah yang cukup berat saat ini, dimana penyalahgunaan narkoba didominasi oleh kalangan remaja. 

Usia remaja merupakan usia yang rentan terpapar narkoba, karena penyalahgunaan narkoba pada usia remaja berawal dari coba-coba. Adanya permasalahan tersebut membuat mahasiswa Tim I KKN UNDIP mengadakan pentuluhan gerakan anti narkoba pada remaja yang bertujuan untuk memberikan wawasan dan pengetahuan kepada remaja tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan dampak buruk yang dapat ditimbulkan serta meningkatkan kesadaran remaja akan pentingnya dalam menentukan masa depan.

Penyuluhan dilakukan kepada reaja desa yang tergabung dalam ikatan karang taruna. Kegiatan penyuluhan ini dilakukan secara online melalui salah satu aplikasi pembelajaran sebagai bentuk upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

Dengan diadakannya program ini, diharapkan anak-anak remaja dapat mengetahui bahaya narkoba mulai dari dampak, sanksi hukum serta cara mencegah agar terhindar dari narkoba. Sehingga mereka dapat menjauhi narkoba dan berfokus dalam mewujudkan cita-citanya.

Penulis : Rizka Nur Fadhila

DPL : drg. Isniya Nosartika, MDSc., Sp.Perio

#KKNTimIUNDIP2022

#UNDIP

#P2KKN #LPPMUNDIP

#PotensiDesa




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline