Klaten - Dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, warga RW Nodutan, Sawahan, Sobayan, Kec. Pedan melaksanakan Carnaval yang bertemakan "Nodutan Carnaval Gayeng" pada hari Minggu, 13 Agustus 2023.
Dari berbagai info, Gayeng sendiri merupakan bahasa Jawa yang bermakna penuh semangat, berani, tangguh, jujur, ramah, menggembirakan, harmonis, dan hangat
Dari informasi yang diperoleh awak media dari Herwanto selaku Ketua Panitia, bahwasanya Carnaval 2023 ini digagas oleh Karangtaruna Duta Muda Nodutan dan diikuti sekitar 600 orang perserta. Dan acara puncak warga Nodutan ini nanti adalah pada tanggal 21 Agustus 2023.
Dari keterangan Persnya, Herwanto yang juga Pengurus FKDM Desa Sobayan ini menyampaikan bahwa tahun ini gelaran 17 Agustusan sangat meriah atau semarak, warga sangat antusias memadati lokasi Carnaval.
"Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, terutama pada saat pandemi Covid-19 melanda seantero jagat atau penjuru dunia, yang mana bisa dikatakan kegiatan 17-an begitu terbatas bahkan vakum, mengingat ketatnya regulasi yang ada. Alhamdulillah pandemi sudah berlalu dan kita bisa kembali hidup dengan normal." Ungkap Herwanto yang juga Pesilat Persinas ASAD ini
"Sebagai Ketua Panitia, Saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada semua panitia dan kepada seluruh warga yang telah ikut berpartisipasi memeriahkan Carnaval Nggayeng ini. Mudah-mudahan di tahun-tahun yang akan datang kegiatan seperti ini bisa kita laksanakan kembali dengan yang lebih gayeng lagi" Tambah Herwanto
"Terkhusus kepada team panitia, untuk kesekian kalinya Saya selaku Ketua menghaturkan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kerja keras, kekompakan dan kerja sama yang baik antar panitia, sehingga kegiatannya bisa sesukses ini. Ini sesuai dengan motto Karang Taruna Nodutan yaitu NODUTAN BERSATU, NODUTAN MAJU." Lengkap Herwanto