Lihat ke Halaman Asli

Riza Amanda

Mahasiswa Universitas Sebelas Maret

Beragam Manfaat dari Daun Kelor

Diperbarui: 4 November 2024   07:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Apa itu daun kelor??,Bagaiman Bentunya?? Apa saja manfaatnya?? 

Tanaman kelor dengan nama Moringa oleifera sering kali dianggap sebagai tanaman liar namun ternyata tanaman kelor memiliki daun yang kaya akan manfaat dimana daun kelor merupakan tumbuhan yang sudah langka ditemui mungkin masih bisa ditemui dipedesaan sedangkan diperkotaan masih adan tetapi sedikit dan seringkali sudah berupa bubuk daun kelor. Adapun kandungan yang terdapat di daun kelor seperti vitamin A, kalium, kalsium, zat besi, potasium dan serat yang tinggi pada daun kelor.

Ciri-ciri dari daun kelor yaitu pohon berkayu dengan tinggi mencapai 6 meter. Daun kelor berbentuk bulat telur dengan ukuran kecil-kecil bersusun dan majemuk dalam satu tangkai. Bunganya berwarna putih kekuningan dan batang daun kelor berwarna hijau.

Manfaat dari daun kelor 

1. Manfaat sebagai bahan pangan 

-Daun kelor dapat dijadikan sayur bening yang dapat dijadikan pendamping nasi,cemilan, teh,

2. Manfaat sebagai obat

-Daun kelor adalah sumber vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh,menurunkan kadar gula darah,mengatasi peradangan karena daun kelor mengandung isotiosianat,mengontrol tekanan darah,memelihara kesegatan dan fungsi otak,meningkatkan produksi ASI,menghambat pertumbuhan sel kanker,meningkatkan daya tahan tubuh,mencegah kanker usus besar,meningkatkan kadar antioksidan pada wanita yang telah mengalami menopause

3. Manfaat untuk lingkungan 

-Daun kelor cukup mudah ditanam walaupun ditanam ditanah yang gersang dapat tumbuh subur. Selain itu daun kelor juga dapat dijadikan penghijauan. Tidak hanya di sayur daun kelor juga dapat dijadikan pakan ternak

Dalam hal ini sudah dipastikan daun kelor memang memilih sejuta manfaat,salah satu pemanfaatan daun kelor yaitu dengan dijadikan cemilan. Cemilan yang mudah dibuat yaitu cookies. Cookies adalah cemilan yang sangat disukai oleh anak- anak maupun dewasa karena rasanya yang khas dan teksturnya yang kering diluar tetapi lembut didalam. Salah satu cookies yang dapat dijadikan referensi untuk cemilan yaitu cookies yang terbuat dari daun kelor dengan topping choco chips.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline