Lihat ke Halaman Asli

Antonius Eko Harsiyanto

suka nonton dan dengar musik

Belajar Sejarah Dunia Lewat Lagu Iron Maiden

Diperbarui: 4 Februari 2020   17:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Iron Maiden (foto: stubhub.co.uk)

Sekarang kita belajar sejarah dari salah satu biangnya heavy metal, Iron Maiden. Grup ini punya banyak lagu-lagu bertema sejarah hasil pemikiran sang pemain bas, Steve Harris. 

Tapi tak hanya Harris, Bruce Dickinson juga bisa membuat lagu bertema sejarah, karena dia adalah sarjana sejarah lulusan Universitas Queen Mary tahun 1979. 

Hampir di setiap album Iron Maiden ada lagu-lagu yang berlatang belakang sejarah. Makanya saya akan membaginya menjadi beberapa tulisan, yang pertama ini isinya lagu-lagu yang bertema sejarah sejak zaman purba hingga sebelum Perang Dunia I. Mudah-mudahan tidak ada yang terlewat, 

QUEST FOR FIRE (Piece of Mind,1983)
Lagu ini menceritakan upaya manusia awal  untuk menemukan/membuat api. Kemampuan menguasai api berperan penting dalam sejarah evolusi manusia.

Tapi ada yang salah di lagu ini karena manusia digambarkan hidup bersama dinosaurus. Menurut para ahli, dinosaurus pertama kali muncul 228 juta tahun silam dan bertahan hidup hingga 65 juta tahun yang lalu, sementara manusia muncul tiga juta tahun yang lalu. Artinya, manusia belum ada saat dinosaurus menguasai bumi.

POWERSLAVE (Powerslave 1984)

Powerslave berusaha menggambarkan hubungan antara penguasa Mesir kuno dan para budaknya. Salah satu penguasa Mesir yang paling terkenal adalah Firaun Khufu yang memerintah pada 2609 SM sampai 2584 SM. Dialah yang memerintahkan pembangunan Piramid Ghiza, salah satu dari tujuh keajaiban dunia.

Di lagu ini juga ada kata-kata 'The Eye of Horus'. Menurut mitologi, Horus (dewa penguasa langit dan caahaya) adalah salah satu dewa utama Mesir. Dia adalah anak dari Osiris (dewa dunia bawah) dan Isis (ibu para dewi).

Osiris dibunuh oleh saudaranya sendiri Set (dewa penguasa gurun dan badai). Horus membalas kematian ayahnya dan membunuh Set. Namun dia harus kehilangan matanya.

ALEXANDER THE GREAT (Somewhere In Time, 1986)
Seperti inilah seharusnya lagu bertema sejarah ditulis. Steve Harris menulis lagu secara kronolgis, mulai dari masa kecil Alexander. In a part of ancient Greece.. In an ancient land called Macedonia.. Was born a son... To Philip of Macedon.. The legend his name was Alexander

Kisah penaklukan Alexander juga dipaparkan dengan jelas salah satunya perang paling menentukan antara Alexander melawan tentara Persia di perang Gaugamela atau juga sering disebut perang Arbela yang terjadi pada 331 SM. By the Tigris river..He met King Darius again...And crushed him again in the battle of Arbela..

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline