Lihat ke Halaman Asli

S-y-u-k-u-r

Diperbarui: 26 Juni 2015   07:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

bersyukur bukanlah suatu sikap pasrah tanpa melakukan apa-apa

bersyukur bukan juga ketika kita merasa tak mampu lagi dan akhirnya menyerah

bersyukur bukan ungkapan biasa ketika kita mengucapkannya agar kelihatan lebih beribadah

bukan juga menjadikannya sebagai norma dalam lingkungan dimana kita nampak lebih beradab

tapi aku mengerti makna bersyukur ketika aku berada dalam garis kesadaranku

sadar bahwa aku adalah manusia terbatas,sehingga ketika aku tidak mampu melakukan apapun

dengan semua usaha dan jerih payahku,aku bersyukur ternyata aku tidak melebihi kodratku sebagai manusia.

sadar ternyata ketika ketidakmampuanku semakin nyata, ada kekuatan tidak terbatas menopangku.

aku bersyukur bukan ketika aku tidak mampu,melainkan aku telah dimampukan

sadar diantara begitu banyak orang yang tidak beruntung untuk mengucapkan kata "syukur", aku masih bisa melafalkannya dengan benar.

dan aku bersyukur ternyata aku masih bisa sadar dalam bersyukur

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline