Lihat ke Halaman Asli

Wujudkan Zero Halinar, Lapas Kotabaru Gelar Razia Gabungan "Pemasyarakatan Bersih-Bersih" dalam Rangka HBP ke-59

Diperbarui: 17 Maret 2023   20:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Kotabaru (infoPAS) -- Tim Gabungan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kotabaru bersama dengan personil Polres Kotabaru dan Kodim 1004/Kotabaru menggelar giat razia di kamar hunian Warga Binaan Lapas Kelas IIA Kotabaru, Jumat, (17/3/2023) Malam.

Giat razia gabungan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan "Pemasyarakatan Bersih-Bersih" yang dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) yang ke-59 pada 27 April 2023 nanti.

Kegiatan dimulai dengan pelaksanaan apel kesiapan petugas serta pengarahan singkat dari Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas Kotabaru, Agus Rahmad Ramdhoni, selanjutnya tim yang sudah dibagi bergerak menuju ke lokasi blok hunian WBP.

Agus menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan dari rangkaian peringatan HBP ke-59 dan pada saat penggeledahan untuk bersikap humanis dan ramah kepada para WBP.

"Tetap jaga sopan santun dan bersikap humanis kepada WBP yang akan digeledah serta dalam pelaksanaan untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban," Ucap Agus.

Agus juga menambahkan bahwa kegiatan ini sebagai wujud deteksi dini serta Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang dilaksanakan oleh Lapas Kelas IIA Kotabaru Kanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan.

"Hal ini juga sebagai deteksi dini lapas se-Indonesia khususnya Lapas Kotabaru untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan dalam bidang keamanan serta implementasi 3 kunci pemasyarakatan maju plus back to basic serta mewujudkan Lapas Kotabaru Zero Halinar (HP, Pungli, dan Narkoba)," Pungkasnya.

Dalam giat razia ini ditemukan barang-barang terlarang seperti charger handphone, earphone, sendok stainless, dan lain-lain. Barang-barang tersebut akan didata terlebih dahulu untuk selanjutnya dimusnahkan.

Kontributor : Humas Lapas Kotabaru

Dokpri

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline