Lihat ke Halaman Asli

Riska

Mahasiswi

Webinar 4 PPPKMI: Kelangsungan Pelayanan Dasar di Puskesmas pada Masa Pandemic Covid-19

Diperbarui: 31 Mei 2020   13:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao


Puskesmas sebagai garda terdepan dalam pelayanan kesehatan masyarakat maupun sebagai penangan covid-19 ditengah pandemi saat ini, puskesmas menjadi perhatian banyak pihak terkait penanganan dan penanggulangan covid-19. 

Hal tersebut menjadi topik yang sangat penting untuk pembahasan pada webinar yang diadakan oleh PPPKMI Pusat, tepatnya pada hari Sabtu 30 Mei 2020 pukul 10.00 WIB melalui channel youtube PPPKMI Pusat dan juga melalui via zoom meet. Webinar kali ini diikuti kurang lebih 260 peserta pada channel youtube dan via zoom sebanyak 600 peserta dari berbagai instansi kesehatan di seluruh indonesia, pemaparan materi berlangsung dengan 2 sesi yang dibawakan oleh dr. Maria Yuliana selaku Kepala Puskesmas Tanah Sareal Kota Bogor. dr. Maria Yuliana membawakan materi tentang pelayanan dasar di puskesmas. Sesi ke dua yaitu diskusi tentang "cerita dari puskesmas" dibawakan oleh ibu Dr. dra. Rita Damayanti, MSPH selaku ketua umum PPPKMI Pusat. Acara ini dipandu oleh bapak Dr. Dian Ayubi, SKM, MQIH selaku wakil ketua PPPKMI Pusat.
Pemaparan materi sangat baik dan mudah dipahami oleh peserta webinar, pada pemaparan materi pertama Ibu dr. Maria Yuliana menjelaskan bahwa upaya kesehatan masyarakat tetap terlaksana dengan berbagai skala prioritas yang diperhatikan, dan begitupun pelayanan dasar untuk memenuhi kebutuhan masyarakan akan pelayanan kesehatan tetap berjalan. Begitupun dengan Pelaksanaan UKM harus memperhatikan kaidah-kaidah pencegahan dan pengendalian infeksi covid 19. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi derajat kesehatan pada masa pandemic saat ini salah satunya yaitu faktor pelayanan kesehatan sebagai salah satu faktor yang dapat memutus mata rantai penyebaran covid 19, puskesmas juga ditekankan untuk melakukan kerja sama secara lintas sector yaitu dengan pemda dan membuat  program desa siaga covid-19. Sedangkan pada pemaparan materi kedua oleh ibu Dr. dra. Rita Damayanti memaparkan materi diskusi tentang cerita dari puskesmas. Kedua pemaparan materi tersebut mendorong antusias peserta webinar untuk nmengsjukan pertanyaan yang sangat menarik kepada pemateri terlebih sebagian besar peserta berasal dari petugas petugas puskesmas.
Dengan dilaksanakannya webinar ini, menurut saya sangat menarik karena dengan media online kita dapat berdiskusi berbagi ilmu dengan berbagai tenaga kesehatan yang ada diseluruh indonesia mengenai pelayanan puskesmad ditengah pandemic saat ini. Saya berharap kedepannya ada webinar lanjutan untuk membahas pananggulangan covid-19.

Riska

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline