Lihat ke Halaman Asli

Riska Franita

Dosen Universitas

Penguatan Literasi Keuangan dengan Membuat Anggaran Pribadi Mahasiswa Magang di Bapenda

Diperbarui: 3 Agustus 2024   16:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Proses penjemputan mahasiswa magang/dokpri

Literasi keuangan merupakan bagian penting dalam kehidupan sehari - hari . literasi  keuangan dikalangan mahasiswa masih menjadi perbincangan hangat. Dalam mendukung program MBKM Kampus Merdeka .

Universitas Pembangunan Pancabudi  melaksanakan magang di Badan Pendapatan Daerah Provinsi Sumatera Utara. Dalam kegaitan magang tersebut mahasiswa  dituntut membuat anggaran pribadi dalam penguatan literasi keuangan mahasiswa. 

literasi keuangan mampu mempengaruhi masyarakat dalam teori atkison dan messy ( 2012) dari OECD menyatakan bahwa literasi keuangan  merupakan kombinasi dari pengetahuan keuangan, sikap keuangan,dan perilaku keuangan . penguatan literasi keuangan mahasiwa dengan membuat anggaran pribadi. 

Dengan membuat anggaran pribadi  mahasiswa dapat memprediksi pengeluaran dan kehidupan finansialnya sehari- hari . Dengan membuat anggaran pribadi  mahasiswa mampu mengontrol pengeluaran sehari- hari selama magang di perusahaan.  Berikut daftar anggaran yang dikeluarkan disaat mahasiswa magang. 

1. Menetapkan tujuan keuangan saat magang ( misal mempersiapkan bingkisan perpisahan atau cara perpisahan)

2. Mencatat kebutuhan saat pelaksanaan magang misal, wajib menggunakan sepatu hitam, baju putih, atau perlengkapan dan peralatan lainnya

3. Sudah mengalokasikan biaya transportasi

4. Sudah mengalokasikan biaya untuk makan siang ( membawa bekal atau membeli makanan paket hemat untuk makan siang)

5. Menunda keinginan dan mengutamakan kebutuhan - kebutuhan saat pelaksanaan magang

6. Mengalokasikan biaya untuk pembuatan laporan magang, biaya terbit artikel , jilid laporan magang dan lainnya

Dengan  adanya  pencatatan  anggaran pribadi yang sudah dicatat dan diterapkan maka mahasiswa akan terbiasa  dalam pembuatan anggaran pribadi dan dapat mengatur dana untuk pengeluarannya, setelah mahasiswa melek finansial maka akan beralih ke level melek investasi untuk mendapatkan kebebasan financial.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline