Lihat ke Halaman Asli

Risda Putri Indriani

Hai! Panggil saya Risda !

Hal yang Perlu Dipersiapkan untuk Menjadi Presenter International Conference

Diperbarui: 22 September 2022   07:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

International conference/WIkimedia

International conference merupakan seminar penelitian yang dihadiri oleh dosen, mahasiswa, dan para ahli dari dalam negeri maupun luar negeri. International conference biasanya mengundang beberapa pembicara dari luar negeri untuk menceritakan perkembangan hal yang terjadi dinegaranya sesuai dengan tema yang diangkat pada konferensi tersebut. Lalu, hal ini menjadi kesempatan bertukar-pikiran antara peserta dengan pembicara tersebut. Kegiatan ini menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar. Maka dari itu, peserta harus memliki kemampuan Bahasa Inggris yang baik supaya dapat mengerti topik pembahasan.

Kemudian, ada sesi parallel yang menampilkan beberapa presenter yang mempresentasikan hasil penelitiannya kepada ahli-ahli yang sama dibidangnya. Sesi parallel dilakukan dalam beberapa kelompok yang memiliki topik kajian yang sama. Nah inilah persiapan yang harus dilakukan ketika menjadi presenter!

  • Perhatikan Tema dan kategori yang diangkat pada Conference!

Tidak semua artikel yang disubmit ke conference akan diterima. Maka dari itu, pastikan artikelmu masuk dalam tema dan kategori yang diangkat pada conference. Setiap conference memiliki jumlah presenter dan peserta yang terbatas. Sehingga pastikan kamu mempunyai judul artikel dan abstrak yang menarik, terbaru, dan unik. Apalagi artikelmu bersaing dengan dosen dan ahli dari dalam dan luar negeri. Walaupun begitu, kepercayaan diri dalam menginput artikel menjadi hal yang penting untuk mengukur kemampuan diri sendiri.

  • Buatlah Full Paper sesuai template

Salah satu tujuan dari international conference adalah publikasi proceeding international. Umumnya, panitia akan memberikan template khusus untuk mempermudah pengecekan dan seleksi ketika publikasi proceeding. Perhatikan dengan baik template yang diberikan, jenis huruf, besar huruf, ukuran gambar dan grafik, serta daftar pustaka. Pemformatan daftar pustaka terdapat bermacam-macam seperti APA Style, Vancouver, IEEE, dll. Pemformatan ini juga harus dilakukan di aplikasi references seperti Mendeley dan Zotero. Aplikasi tersebut mempermudah reviewer untuk mengoreksi artikel. Selain itu, penting untuk dilakukan pengecekan turnitin sebelum diserahkan full papernya.

  • Buatlah Video Percobaan

Presenter pada conference diberikan waktu yang singkat sekitar 5-10 menit. Maka dari itu, agar tidak kehabisan waktu presentasi maka dilakukan latihan video percobaan. Jika melakukan conference secara online, maka pembuatan video wajib dilakukan, hal ini dilakukan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan seperti koneksi yang tidak stabil.

  • Percaya Diri

Untuk yang baru pertama kali mengikuti international conference, mungkin akan merasa gugup. Namun percaya dirilah bahwa kamu bisa melewatinya dengan baik. Sebenarnya international conference tidak semenakutkan yang dibayangkan.

  • Tahap terakhir untuk proceeding international

Merilis artikel di proceeding international merupakan suatu pilihan pemilik artikel. Pemilik artikel berhak untuk memilih ikut rilis di proceeding international atau di jurnal lain diluar yang diadakan conference. Jika kamu memilih untuk merilis artikel di luar, maka prosesnya hanya sampai pemberian sertifikat saja. Namun jika kamu memilih untuk merilis di proceeding international, maka ada proses edit dan seleksi artikel berikutnya. Proses ini biasanya memiliki waktu yang cukup lama 6 bulan -- 1 tahun untuk perilisan. Biaya yang dikeluarkan juga mencapai jutaan rupiah. Maka dari itu, carilah sponsor yang dapat membiayai publikasi artikel.

Research Paper/Pixnio




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline