Suatu kabar datang kepadaku
Kabar yang merubah hidupku
Merubah seluruh kepribadianku
Sang pahlawan dalam hidupku
Pergi meninggalkan ku
Bagai gelas yang jatuh
Pikiranku bergaduh
Hati bergemuruh
Tubuhkuh meluruh
Bersamaan dengan jiwa yang rapuh
Kenangan seolah berputar dalam ingatan
Tentang kebersamaan
Yang mungkin tak tak bisa terulang
Juga tak akan terlupakan
Sudah tak ada lagi
Sosok panutan dalam diri
Yang menjadi pemberi
Yang menjadi pencari
Kepergianmu begitu membawa duka
Duka yang sangat dalam dan sangat menyiksa