Lihat ke Halaman Asli

Audit of Sales and Billing Cycle

Diperbarui: 4 April 2016   17:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nama   : Ririn Indah Kurniawati

NIM    : 2014017041

Kelas   : 4A2

Audit Siklus Penjualan dan Penagihan

A.    Apakah Tujuan dari Audit Siklus Penjualan dan penagihan?

Tujuan audit siklus penjualan dan penagihan adalah untuk melakukan evaluasi terhadap saldo akun dari siklus yang disajikan sesuai dengan SAK.

B.     Apa Saja Dokumen yang Terkait dengan Siklus Penjualan dan Penagihan?

1.      Surat muat (Bill of lading). Dokumen ini terkait dengan pengiriman dan penerimaaan berupa barang kontrak tertulis antara penjual dan pengangkut.

2.      Faktur penjualan (Sales invoice). Dokumen ini mendeskripsikan barang yang nantinya akan dijual. Baik harga, kualitas, jenis barang yang akan dijual, serta hal lain yang terkait.

3.      Memo kredit (Credit memo). Karena adanya pengembalian barang yang telah dibeli serta pemulangan uang yang sebelumnya telah diberikan (refund), dokumen ini berfungsi untuk menerangkan pengurangan jumlah piutang utang dagang.

4.      Nota pembayaran (Remittance advice). Dokumen ini dikirimkan kepada pelanggan bersama dengan faktur penjualan, nota ini dapat dikembalikan saat pelanggan telah melakukan pembayaran.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline