Lihat ke Halaman Asli

Suripman

Karyawan Swasta

Cerita Seonggok Awan di Langit Pademangan

Diperbarui: 23 Februari 2019   11:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

arsip pribadi

aku, seperti yang kau lihat, adalah seonggok awan, memilih menyendiri, menjauh dari kumpulan. sebab kumpulanku telah pergi menjauh, sebab aku tak lagi diinginkan.

tataplah aku, adakah kau lihat dua wajah yang tak saling memandang? lihatlah perlahan, pada dua wajah yang bertolak belakang. dua wajah yang  memandang ke arah berlawanan, sama-sama menyimpan beratnya beban.

atau...,
kau lihat seekor kupu-kupu, menari ria, di langit kota?

apapun yang kau saksikan, bergembiralah, sebab aku hanya seonggok awan di langit Pademangan. keindahan yang bebas untuk kau tafsirkan.

Jakarta, 22 Februari 2019




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline