Lihat ke Halaman Asli

Rion Nofrianda

Berbagilah Kisah Kita Tak Sama

Bocoran HRD! Persiapkan 5 Hal ini Sebelum Wawancara Kerja

Diperbarui: 8 Maret 2023   12:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Wawancara Kerja (Pexels/Tima Miroshnickhenko)

Wawancara kerja merupakan salah satu rangkaian dari proses seleksi pada sebuah institusi. Sayangnya banyak kandidat yang belum benar-benar mempersiapkan diri menghadapi wawancara kerja yang akan dilakukan. Padahal, wawancara kerja ini merupakan salah satu tahapan yang penting untuk dilewati kandidat. Jika sebelumnya melakukan psikotes, maka wawancara ini sebagai bentuk cross check dari hasil yang diperoleh. Pada umumnya, wawancara dilakukan pada hari yang berbeda setelah pelaksanaan psikotes, namun tidak menutup kemungkinan dilakukan dihari yang sama dengan pelaksanaan psikotes.

Berikut bocoran dari HRD lima hal yang perlu dipersiapkan sebelum melakukan wawancara kerja;

1. Pelajari profil perusahaan

Sebelum melakukan wawancara kerja, pastikan kamu sudah memahami profil perusahaan yang dituju. Maknai visi, misi, proses bisnis perusahaan serta budaya kerja perusahaan sehingga dapat membantumu untuk mengembangkan jawaban yang diberikan interviewer. Semakin mengenali perusahaan maka interviewer akan menilai kamu sebagai kandidat yang benar-benar serius untuk menjadi bagian dari perusahaan karena sudah berupaya mencari tahu tentang perusahaan.

2. Waktu dan tempat pelaksanaan

Kamu wajib memastikan kapan dan dimana lokasi pelaksanaan wawancara kerja yang dilakukan. Perhatikan baik-baik pemberitahuan yang diberikan oleh pihak recruiter. Kamu boleh saja survey ke tempat lokasi wawancara kerja, hal ini dilakukan untuk memastikan tempat pelaksanaan serta dapat melakukan estimasi waktu perjalanan yang ditempuh menuju lokasi. Hal ini dapat membantu kamu untuk dapat hadir sebelum waktu yang ditentukan. Jika kamu ragu dengan informasi yang diberikan, tak ada salahnya untuk dapat menghubungi kembali recruiter yang mengirim informasi kepadamu.

3. Berkas

Umumnya, recruiter akan menginformasikan kepada peserta untuk membawa berkas-berkas yang dibutuhkan dalam proses wawancara. Kamu dapat memenuhi permintaan recruiter dengan mempersiapkan berkas-berkas yang dimintanya. Bagi kamu yang tidak diinformasikan membawa berkas saat wawancara, persiapkanlah curriculum vitae lengkap dengan portofolio serta alat tulis. Berkas ini diperlukan sebagai bukti pencapaian yang dapat kamu perlihatkan kepada interviewer sehingga dapat menjadi pertimbangan dalam melakukan proses penilaian pada seleksi wawancara kerja.

4. Pakaian

Pakaian yang rapi, baju kemeja putih dan bawahan hitam lengkap dengan sepatu formal dapat kamu kenakan menuju lokasi wawancara. Meskipun tidak diminta menggunakan pakaian hitam putih, namun demi kerapian dan kenyamanan kamu dapat memilih style ini untuk digunakan. Hindari penggunaan aksesoris yang berlebihan dan bergayalah wajar sebelum proses wawancara. Kamu dapat bercermin terlebih dahulu di lokasi wawancara untuk memastikan kerapian.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline