Tren Mental Health pada generasi Z
Berbagai isu tentang mental health sudah sering diungkit dan pastinya kalian sering mendengar kata tersebut kan?
yap isu tentang kesehatan mental saat ini menjadi isu yang paling banyak dibicarakan khususnya bagi generasi Z, generasi muda yang hidup di zaman globalisasi yang mana perkembangan dunia berlangsung secara pesat sehingga mau tidak mau individu harus menyesuaikan diri dan beradaptasi dengan cepat dengan perubahan di sekitarnya.
Generasi Z sebagai generasi dengan usia produktif di masa sekarang tentunya sangat terpengaruh oleh perkembangan dunia yang sangat pesat, pengaruh tersebut membuat generasi Z sebagai generasi yang rentan akan masalah mental health,
kenapa?
hal itu karena perubahan dan perkembangan dunia yang berlangsung cepat menghasilkan tuntutan, tekanan serta tantangan yang besar pula, khususnya untuk generasi Z yang notabenenya adalah generasi dengan usia produktif yang harus selalu mengikuti arus perkembangan zaman untuk survive atau bertahan hidup di era sekarang.
Generasi Z harus terus belajar dan bekerja keras agar dapat mencapai impiannya di tengah ketatnya persaingan dan cepatnya arus globalisasi,
maka dari itu generasi Z rentan akan permasalahan kesehatan mental seperti mental illness, namun sebenarnya bukan hanya generasi Z yang rentan akan masalah kesehatan mental, pada dasarnya setiap individu setiap generasi mempunyai kerentanan akan kesehatan mentalnya dengan tingkat yang berbeda-beda,
tapi kenapa isu mental health baru naik ke permukaan sekarang?
karena zaman dulu isu tentang kesehatan mental masih terlalu tabu untuk dibahas, terlebih lagi di Indonesia, belum lagi stigma buruk tentang masalah kesehatan mental yang ada di masyarakat , profesi psikolog dan psikiater pun belum terlalu tenar pada zaman dulu, berbagai stigma buruk yang melekat membuat individu yang mempunyai masalah terhadap kesehatan mentalnya enggan berkonsultasi kepada profesional,
bahkan banyak yang tidak menyadari dan menyepelekan masalah kesehatan mental mereka. saat ini stigma tentang buruk tentang kesehatan mental sudah mulai memudar tergerus oleh arus globalisasi, psikolog dan psikiater sudah mulai banyak dicari, sudah banyak masyarakat yang aware terhadap kesehatan mental mereka sendiri dan generasi Z yang paling mendominasi.
Aware terhadap Mental Health Membuat Generasi Z Jadi Generasi dengan Tental Tempe?