Tak berhenti mata ini menangkap setiap gerakanmu tanpa kau tahu
Tak berhenti hati ini untuk terus menceritakanmu tanpa kau mau
Dalam detik demi detik yang kulalui bersamamu tanpa arti
Tersimpan sejuta cerita yang tak pernah terurai
Entah berapa lembar guratan guratan indah tentangmu dihatiku
Entah berapa banyak kebahagiaan yang memayungiku atas hadirmu
Terkadang aku bertanya pada sang Pencipta yang haqiqi tentang hadirmu
Apa rencanamu ya Rabb ?
Tak ada langit yang indah yang memayungiku
Tak ada langit yang teduh yang memayungiku
Selain kehadiran seorang sahabat yang selalu menyejukkan ku