Lihat ke Halaman Asli

Rilda Gumala

Guru SMK PP Negeri Padang

Semakin Dekat dengan Kemangi

Diperbarui: 9 Oktober 2023   01:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. Pribadi 2023

Bagi penggemar pecel lele atau pecel ayam tanaman ini sudah tidak asing lagi. Kurang lengkap rasanya jika makan pecel lele atau pecel ayam jika tidak ada sayuran lalap kemangi. Kemangi kian populer seiring populernya makanan khususnya pecel lele atau pecel ayam di hampir seluruh wilayah Indonesia. Pada awal tahun 90 an di Padang Sumatera Barat belum ada warung makan, restoran yang khusus menjual pecel lele atau pecel ayam. Namun sekarang tahun 2023 sudah tumbuh seperti jamur di musim hujan, hampir di setiap sudut dan pelosok desa sudah ada pedagang pecel lele atau pecel ayam. Oleh karena kesulitan mendapatkan kemangi maka kebanyakan restoran mengganti kemangi dengan sayuran selada. Hanya resoran tertentu saja yang masih menyediakan kemangi sebagai sayuran lalap pecel lele/pecel ayam.  Nah, kemangi tidak hanya menawarkan kenikmatan rasa dan aromanya yang khas, wangi-wangi sedap amun yang paling penting adalah kandungan nutrisinya  yang bermanfaat untuk kesehatan.

Tanaman kemangi (Ocimum sanctum Linn.) berasal dari daerah tropis Asia dan kepulauanh Pasifik. Pertama kali ditemukan dan diolah di India, kenudian tanaman ini tersebar luas ke Asia, Amerika Tengah dan Selatan. Dalam perkembangannya secara komersial banyak dibudidayakan di Eropa bagian Selatan, Mesir, Maroko, Indonesia dan California Tanaman kemangi di Indonesia banyak ditemukan di daerah Sumatera, Jawa dan Maluku, namun kemangi paling banyak dibudidayakan  di Jawa Barat .

Kemangi juga dikenal dengan berbagai nama diantaranya adalah nama asingnya Holy Basil,Tulsi (India), kecarum atau carum (Bali), balakama (Manado), klampes atau lampes (Sunda), kemangen (Jawa), kemanghi atau ko-roko (Madura), lufe-lufe (Ternate), dan di Melayu di kenal dengan sebutan kemangi utan .

 

Klasifikasi Tanaman Kemangi (Ocimum sanctum Linn.)  adalah sebagai

berikut :

Kingdom        : Plantae

Divisi: Spermatophyta Sub-divisa   :Angiospermae Kelas: Dicotyledonae

Ordo: Lamiales

Famili: Lamiaceae

Genus: Ocimum

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline