Lihat ke Halaman Asli

Rika Nurmalasari

@rikanrmlsr30

Hiporia

Diperbarui: 6 Maret 2020   00:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

soundonsoundfest.com


Secercah cahaya mulai menembus jendela kayu kamar gadis itu. Mentari mulai terbit menghangatkan bumi, bersiap untuk menemani paginya. Gadis itu masih tertidur pulas diranjang usangnya, berselimut dengan kain tipis.

Suara dari arah pintu semakin mendekat, kemudian usapan lembut mengenai pucuk kepala gadis itu.

"Sandraaa bangun, Nak"

Gadis itu tidak menyahut, masih saja pulas tertidur. Beberapa kali ia dibangunkan namun hanya menggeliat saja. Sampai akhirnya wanita itu berjalan menjauhi ranjang, menuju pintu. Namun sambil terus memanggil nama gadis itu dan memintanya untuk segera bangun.

"Bangun, Nak. Katanyaa pengen berangkat pagi nihh di awal kamu sekolah", ucap wanita itu dengan sengaja agak keras.

Seketika suara itu mengejutkan Sandra dan ia segera terduduk.

"Hahh ? Sekolah ? Aku kesiangan ? Ya ampunnnn buuu kenapa ibu ga bangunin akuu, ini kan hari yang aku tunggu-tunggu"

"Yehhh kamu kemana aja, daritadi udah dibangunin juga. Engga telat kok, masih ada waktu buat siap-siap"

Sandra setengah berlari menuju kamar mandi, melewati ibunya yang berada di pintu.

"Heyy heyy jangan lupa bawa handuk, Nak!"
"Ehh iya", ucap Sandra kembali berbalik untuk mengambilnya.

Sekitar sepuluh menit berlalu, Sandra sudah siap, baju putih abunya yang baru, sepatunya, tasnya, dan alat-alat tulisnya yang baru menambah semangat pagi hari ini. Sekian lama ia menabung untuk membantu orang tuanya memenuhi keperluan sekolahnya. Hingga hari ini, ia sangat senang bisa menuju ke sekolah favorit impiannya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline