Lihat ke Halaman Asli

Rifki Feriandi

TERVERIFIKASI

Open minded, easy going,

Cerita OTG Korban Covid, Wajib Baca!!!

Diperbarui: 7 Desember 2020   15:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kenapa harusnpake masker | health.news

Mungkin sekarang sudah banyak ceritanya. Tapi  ini cerita sahabat saya. Yang membuat terkejut. Karena tanpa publikasi sama sekali, ternyata dia positif Covid-19. Saya ijin share, karena banyak sekali pembelajaran PENTING buat kita, terutama yang merasa sehat dan tanpa sadar jadi OTG - Orang Tanpa Gejala, untuk tidak menyebabkan orang lain terpapar.

Begini ceritanya.

Hari itu dia tumben batuk-batuk. Batuk yang sangat normal. Batuk biasa. Berdahak. Tidak terus-terusan. Cuman satu hari. Tapi karena tipe dia susah ngeluarin dahak, dia ngerasa dahaknya masih ada sampai seminggu. Jadi kayak dahak  nempel di tenggorokan tapi gak batuk-batuk. Dia minum obat batuk biasa saja yang dijual di pasaran. Beres.

Besoknya dia panas. Suhu tubuhnya naik. Gak tinggi-tinggi amat. 'Cuman' 37.5 derajat. Dan panas badannya gak sepanjang hari. Dan cuman terasa sehari. Dia minum obat penurun panas biasa saja. Besoknya sembuh. Gak batuk, gak panas. Dia pikir 'Oooh batuk panas biasa lah'. Tapi dia tetap ambil off sehari lagi dari kantor. Setelah itu, merasa sehat, dia kembali ke kantor, Kamis dan Jum'at.

Sepulang kantor di Jum'at itu dia mandi. Tiba-tiba dia TIDAK BISA MENCIUM wangi sabun. Blassss. Meski dideketin ke hidungnya. Penasaran, dia semprotkan parfum. Juga tidak tercium baunya.

'Fix. Gue positif'. Itu yang ada di benaknya.

Meski tanpa swab, karena gejalanya seperti itu, dia simpulkan sendiri bahwa dia positif. Dia HARUS melakukan keputusan seperti itu. tanpa menunggu diswab dulu. Tidak ada 'denial' atau penyangkalan. Alasannya amat sangat logis. Orang tuanya tinggal bareng dia. Dan mereka sudah tua. Termasuk golongan resiko tinggi terpapar. Karenanya, DEMI ORANG LAIN yang dia sayangi, dia putuskan YANG TERBAIK: isolasi mandiri. Keputusan yang diambil dengan AMAT SADAR, agar KELUARGANYA TERHINDAR DARI BENCANA, meski tentunya itu berarti KEBEBASANNYA HILANG. Dia akan terkurung di kamar selama empat belas hari.

Sejak indra penciumannya hilang, dia gerak cepat. Dia diam di kamarnya di lantai atas dan dia pakai sebagai tempat isolasi. Kamarnya memang ada balkon dan kamar mandi. Dia suruh anaknya bawain ember perkakas cuci setrika dan juga peralatan makan. Untuk dipakai sendiri. Jadi dia mendekam di kamar selama 14 hari. Tidak pernah turun dari lantai dua. Bahkan melangkah 10cm pun dari pintu dia TIDAK lakukan. Selama itu pula dia tidak face to face bertatap muka dengan anak dan orangtuaya. Kebetulan, suaminya memang sedang dinas luar kota dalam waktu cukup lama..

Apa yang dia lakukan?

Dia coba jalani hidup sehat sekali. Makan, tidur, jemur, nonton teve. Happy-happy sekali.  Tidak ada asupan spesial. Makan sehat dan minum vitamin.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline