Dalam Program Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN PPM) Univesitas Andalas 2023 yang diselenggarakan pada 11 Juli 2023 hingga 21 Agustus 2023, kelompok mahasiswa KKN yang tersebar di berbagai Kabupaten/Kota di Sumatera Barat melakukan kegiatan pengabdian kepada Masyarakat setempat dengan melaksanakan berbagai program kerja. Program kerja tersebut disusun dengan melihat berbagai aspek seperti ekonomi, sosial budaya, pendidikan dan aspek-aspek lain di setiap Nagari penempatan kelompok mahasiswa tersebut.
Hal ini yang kemudian dilaksanakan oleh Kelompok KKN PPM Universitas Andalas (UNAND) 2023 di Nagari Koto Nan Empat Dibawuah, Kecamatan Sembilan Koto, Kabupaten Dharmasraya. Pada KKN kali ini, tim Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) kelompok mahasiswa KKN PPM UNAND 2023 di Nagari Koto Nan Empat Dibawuah melaksanakan sebuah program kerja untuk mengatasi permasalahan tersebut yang dinamakan Sosialisasi Pemilihan Konten Digital.
Program kerja ini dirancang atas beberapa fakta yang ada di dalam masyarakat Nagari Koto Nan Empat Dibawuah. Pertama, anak-anak di Nagari tersebut rata-rata telah memiliki gawai sendiri, ataupun sering menggunakan gawai milik orang tua atau anggota keluarga lainnya untuk menggunakan media sosial. Kedua, masih banyak dari anak-anak tersebut belum mengerti bagaimana cara menggunakan media sosial dengan baik dan bisa bermanfaat bagi pengembangan pendidikan. Ketiga, dari 4 Sekolah Dasar (SD) yang ada di Nagari tersebut, yaitu SD Negeri 04 Sembilan Koto, SD Negeri 09 Sembilan Koto, SD Negeri 11 Sembilan Koto dan SD Negeri 13 Sembilan Koto, tingkat pengetahuan akademik dan keterampilan anak-anak tersebut masih tertinggal dibandingkan dengan anak-anak yang bersekolah di ibukota Kabupaten.
Fakta-fakta ini menciptakan sebuah potensi pengembangan anak-anak tersebut untuk meningkatkan pengetahuan akademik dan keterampilan mereka dengan mempelajarinya melalui konten-konten digital yang tersedia di media sosial. Tujuan akhir dari program ini adalah menciptakan pola pikir baru kepada anak-anak di Nagari Koto Nan Empat Dibawuah, dimana mereka bisa tetap menggunakan media sosial untuk hiburan, namun juga bisa mendapatkan sebuah manfaat bagi pengembangan pengetahuan mereka, baik dalam bidang akademik maupun non-akademik.
Program ini disambut baik oleh berbagai kalangan masyarakat, mulai dari Perangkat Nagari, Guru, Orang Tua murid serta para murid. “Program ini adalah program yang kami butuhkan bagi masyarakat, terutama bagi anak-anak sekolah. Bagaimana mereka bisa menggunakan handphone mereka dengan baik serta bisa bermanfaat untuk pengetahuan mereka, tidak hanya untuk bersenang-senang saja”, ujar H. Mukhlis Dt Rj Sampono, Wali Nagari Koto Nan Empat Dibawuah.
Dalam pelaksanaannya, program ini menyasar kepada siswa-siswi di empat SD yang berada di Nagari Koto Nan Empat Dibawuah dengan memperkenalkan konten-konten yang bermanfaat dan cara memperoleh konten-konten tersebut melalui berbagai platform, seperti Instagram, Youtube, Tik-Tok, dan media sosial lainnya. Pelaksanaan sosialisasi ini dilakukan bersamaan dengan program kerja Pengembangan Akademik di 4 SD di Koto Nan Empat Dibawuah tiap minggunya, yang mana penyampaian materi dilakukan oleh tim IPTEK KKN PPM UNAND 2023 di Nagari Koto Nan Empat Dibawuah bersama seluruh anggota tim dari bidang lainnya yang berjumlah 25 orang.
Program ini dilakukan dengan metode sosialisasi interaktif bersama siswa-siswi, dengan memberikan contoh-contoh konten digital yang memberikan pengetahuan akademis namun tetap menghibur, yang diselingi dengan post-test pasca sosialisasi dengan sistem permainan yang menghibur siswa-siswi tersebut.
Langkah-langkah ini kemudian berhasil dilaksanakan, melihat bagaimana keberhasilan materi yang diserap siswa-siswi tersebut melalui sosialisasi ini, dan ketertarikan serta semangat siswa-siswi dalam mengikuti program ini. “Saya sangat senang mengikuti program ini, dimana program ini memberikan kami banyak tambahan ilmu yang bermanfaat tetapi dengan cara yang menyenangkan, yaitu melalui konten di media sosial. Dan saya merasa siswa SD lainnya penting untuk mengetahui cara memanfaatkan konten digital seperti ini”, ujar salah satu siswa kelas 5 di SD Negeri 4 Sembilan Koto, Muhammad Fathan.
Program ini menandakan bahwa pengembangan pengetahuan kepada anak-anak bisa diberikan dengan langkah-langkah yang tepat dan bisa dikolaborasikan dengan teknologi digital sebagai perkembangan yang tidak bisa dipisahkan dari masyarakat modern kini. Diharapkan, terlaksananya program sosialisasi pemilihan konten digital ini bisa menjadi praktik baik yang dapat digunakan sebagai acuan berbagai pihak dalam mengembangan pengetahuan siswa-siswi melalui media sosial.