Dari pusat pelayanan kesehatan terkini
Hingga di daerah sangat terpencil
Dari ibu kota
Hingga pelosok desa
Dia ada di mana-mana
Dia dicari ketika pasien pertama kali datang
Dia dipanggil setiap kali pasien, dokter, admin atau manajemen membutuhkan
Dari kebutuhan makan, hingga jika ingin ke belakang
Dari ingin minum obat hingga jika ada lampu yang tidak menyala
Dari ingin bicara dengan keluarga hingga ingin ketemu dokter yang mengobatinya