Pandemi Covid-19 telah mengguncang seluruh sektor industri di seluruh dunia, tidak terkecuali industri penyiaran Indonesia. Saat ini industri penyiaran dihadapkan pada tantangan yang kompleks. Meskipun dengan segala keterbatasan yang ada, di pandemi ini insan penyiaran masih menunjukkan ketahanannya dengan ragam praktik baik yang merupakan bentuk adaptasi dari situasi pandemi saat ini.
Program ASO (Analog Switch Off) atau migrasi televisi analog ke televisi digital merupakan salah satu peluang bagi penyiaran Indonesia untuk mencapai kualitas penyiaran yang lebih baik, kualitas gambar yang lebih bersih, kualitas suara yang lebih jernih dan kualitas teknologi yang lebih canggih.
Peluang program migrasi televisi analog ke televisi digital berperan penting untuk keberlangsungan dunia Pendidikan di perguruan tinggi salah satunya di Universitas Gunadarma. Tuntutan global menuntut dunia pendidikan untuk selalu dan senantiasa menyesuaikan perkembangan teknologi terhadap usaha dalam peningkatan mutu pendidikan, terutama penyesuaian penggunaan teknologi informasi dan komunikasi bagi dunia pendidikan khususnya dalam proses pembelajaran jarak jauh dimasa pandemi saat ini. Masa pandemi ini menjadi tantangan bagi setiap lembaga pendidikan untuk berinovasi menciptakan metode pembelajaran yang efektif dan mampu menjangkau mahasiswa secara luas.
Berdasarkan data dari KOMINFO, tepat tanggal 25 Februari 2020, TV Gunadarma atau UGTV berubah menjadi TV komunitas pendidikan digital pertama di Indonesia yang menggabungkan teknologi live broadcasting TV digital dengan cloud meeting zoom dalam penyiarannya. Siaran UGTV sudah mampu menjangkau penonton secara luas yang mana program-program pembelajaran di UGTV ini dapat disaksikan melalui channel 32 UHF TV Digital (Jabodetabek-kepulauan seribu), Channel 54 UHF TV Analog (Jabodetabek-kepulauan seribu), live streaming di www.tv.gunadarma.ac.id atau www.ugtv.co.id. (jangkauan nasional dan internasional) atau dapat mengunduh aplikasi UGTV MOBILE yang sudah tersedia di Appstore maupun Playstore.
Seluruh program UGTV dapat disaksikan kembali melalui channel youtube UGTV Official. Pemanfaatan media sosial youtube ini sangat bermanfaat untuk para mahasiswa yang tertinggal atau belum memahami materi kuliah saat penjelasan langsung oleh dosen yang mengajar. Selain dukungan teknologi informasi dan komunikasi, tentu faktor sumber daya manusia dan manajemen produksi memiliki peran yang tak kalah penting. Seluruh tim UGTV baik pihak manajemen, produksi, teknis maupun post produksi saling berkolaborasi dan bekerja sama untuk menghasilkan program pembelajaran yang menarik dan edukatif.
Pemanfaatan UGTV sebagai media pembelajaran jarak jauh bagi mahasiswa Universitas Gunadarma diimplementasikan dalam beberapa program unggulan seperti literasi team teaching yaitu program pembelajaran untuk mata kuliah unggulan yang dipelajari oleh lebih dari satu program studi. Kedua program kuliah perdana bagi mahasiswa baru, dimana para dosen secara live mengajar langsung para mahasiswa dan dapat berinterkasi dengan para mahasiswa.
Ketiga program Pengenalan Kehidupan Kampus bagi mahasiswa baru dan kuliah umum bagi mahasiswa baru. Keempat program karir dan profesi yang menghadirkan praktisi-praktisi industri yang dapat memberikan best practices terkait materi yang sesuai dengan program studi yang ada di Universitas Gunadarma, dan masih banyak lagi.
Selain program-program yang ditujukan untuk mahasiswa, UGTV juga menyuguhkan program-program edutainment untuk masyarakat umum. Dengan adanya UGTV sebagai TV digital komunitas Pendidikan pertama di Indonesia, semoga dapat menginspirasi TV komunitas lainnya untuk segera bermigrasi ke TV Digital dan mengedukasi masyarakat melalui tayangan-tayangan yang berkualitas.
R/A
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H