Lihat ke Halaman Asli

Jokowi dan Kejutan-kejutan Hidup..

Diperbarui: 18 Juni 2015   05:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Diatas adalah foto Pak Jokowi waktu masih mengikuti kampanye Pemilihan Walikota Solo untuk ke 2 kalinya pada sekitar bulan April tahun 2010. Beliau mencalonkan diri bersama pak Rudy untuk memimpin kota Solo selama periode tahun 2010 hingga 2015. Pada saat terpilih.. Saya yakin, Pak Jokowi memandang masa depannya akan terus menjadi walikota Solo hingga 2015 sesuai masa jabatannya. Pemikirannya tentang masa depan adalah bagaimana menata Solo 5 tahun kedepan hingga tahun 2015. Namun siapa sangka, pada tahun 2012.. 2 tahun setelah menjabat sbg Walikota Solo.. ia dicalonkan untuk maju menjadi Gubernur Ibukota Jakarta, Sebuah Kota yang Besar dan jauh dari kesan sederhana dibanding dengan kota yang dipimpinnya dulu. Dan ternyata beliau terpilih bersama wakilnya Ahok untuk memimpin Ibukota Jakarta. Sama sekali tak ada yang menyangka, bahkan dia sendiri pun pasti tidak menyangka bahwa ia akan menjadi Gubernur Ibukota 2 tahun sejak masa kampanye itu. Namun belum cukup sampai disitu, 2 tahun setelah menjabat di Jakarta, ia dicalonkan lagi.. tidak tanggung-tanggung, kini ia dicalonkan untuk menjadi Pemimpin tertinggi di Negeri ini.. Presiden Republik Indonesia. Setelah masa kampanye yang cukup panjang dan melelahkan, akhirnya pada 22 Juni 2014 kemarin.. ia secara resmi terpilih menjadi Presiden Republik Indonesia untuk periode 2014 - 2019. Padahal jika mengikuti logika kita, seharusnya beliau masih menjabat sebagai Walikota Solo hingga tahun depan 2015 (dan tentu saja mungkin kita tidak mengenal beliau).. Tapi siapa sangka.. bahkan sebelum tahun 2015.. yaitu pada tahun 2014 ini, Dia sudah menjadi seorang Presiden Republik Indonesia dan seluruh Rakyat Indonesia mengenalnya.. Tidak ada yang menyangka.. dia pun tidak.. itulah Kejutan-kejutan Hidup... Begitupun dengan hidup kita.. kita sudah berencana untuk hidup-hidup kita ke depannya.. Kita sekolah.. lalu kuliah.. lulus kuliah mendapatkan kerja, lalu berkarir.. berharap mendapatkan karir yang sukses, akan diangkat menjadi manajer dalam beberapa tahun kemudian.. ataupun mereka yang berkarir menjadi Pengusaha, buka usaha kecil-kecilan.. berharap tahun2 kedepan usaha kita sukses dan maju.. Tapi seperti kisah Jokowi diatas.. Tuhan bisa saja memberikan Kejutan-kejutan Hidup di tahun2 mendatang kita, dengan cara yang tidak kita sangka.. sesuatu yang sama sekali tidak terpikirkan.. Karena sebagaimanapun kita berencana, jalan hidup kita tidak akan sama dengan rencana kita.. justru banyak Kejutan-kejutan yang akan mengubah Hidup kita.. jauh dari rencana kita sebelumnya.. Itulah hidup, kita tentunya menantikan Kejutan-kejutan dariNya.. untuk hidup yang lebih baik.. untuk hidup yang lebih indah.. Namun tentu saja Kejutan itu akan datang, jika kita saat ini berusaha yang terbaik dalam hidup kita.. tidak hanya berusaha untuk diri sendiri, tetapi juga berusaha untuk orang-orang di sekitar kita.. masyarakat kita.. tentunya Sang Khalik akan melihat, dan mempersiapkan Kejutan-kejutan Hidup yang indah buat kita.. Semoga kita semua bisa mendapatkan dan merasakan Kejutan-kejutan Hidup dariNya, menjadi orang yang bermanfaat bagi banyak orang.. =)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline