Lihat ke Halaman Asli

Terima Kasih Arsene Wenger

Diperbarui: 7 Mei 2018   15:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: DailyMail.co.uk

Laga Arsenal melawan Burnley pada pekan ke-36 kemarin merupakan laga terakhir pelatih Arsenal Arsene Wenger di Emirates Stadium. Wenger berhasil memberikan kado perpisahan yang manis dengan mengalahkan Burnley dengan skor 5-0. Wenger senang timnya dapat bermain baik di laga kandang terakhirnya. Arsenal berhasil membuka keunggulan lewat Pierre-Emerick Aubameyang yang menerima assist dari Alexandre Lacazette pada menit ke 14. 

Arsenal kembali menambah keunggulannya lewat Lacazette setelah menerima umpan silang dari Hector Bellerin pada menit ke 45. Di babak kedua Arsenal tidak menurunkan tempo permainan mereka. Hal itu pun membuat Arsenal menambahkan gol setelah Jack Wilshere memberikan assist kepada Sead Kolasinac yang tidak terkawal pada menit ke 54.

(Reuters/Matthew Childs)

10 menit berselang Arsenal kembali mencetak gol lewat Alex Iwobi yang menerima operan dari Aubameyang. Pesta gol pun lengkap dengan Aubameyang kembali mencetak gol pada menit ke 75 setelah menerima assist dari Bellerin. Seperti dikutip CNNIndonesia Arsenal pun memberikan rasa terimakasih kepada Arsenal dan para The Gunners (Fans Arsenal) telah dipercayakan untuk menahkodai Arsenal selama 22 tahun, terutama untuk para  The Gunners yang memberikan dia dukungan yang penuh sehingga dia dapat melatih Arsenal dengan lama. 

"Terima kasih telah mengizinkan saya waktu yang cukup lama. Saya tahu ini tidak mudah. Di atas segalanya, saya sangat menyukai kalian, para fan Arsenal. Bagi saya ini adalah jalan hidup, ini tentang merawat permainan indah dan nilai-nilai yang terus kita usung" Kata Wenger. Para fans pun memberikan standing ovation kepada Wenger untuk memberikan penghormatan diikuti juga oleh para pemain Arsenal yang juga memberikan tepuk tangan kepadanya. 

 "Saya ingin menyelesaikan kalimat saya ingin menyelesaikan kalimat saya:  Saya akan sangat merindukan kalian. Terima kasih semuanya telah menjadi bagian terpenting dalam hidup saya dan semoga kita bisa berjumpa lagi. 

(REUTERS/Ian Walton)

Selamat tinggal" Selesai Wenger. Selama 22 tahun Arsene Wenger berhasil membawa Arsenal menang tujuh piala Community Shield, tujuh piala FA dan tiga Trofi Liga Inggris, dan rekor yang sangat impresif yang diraih Wenger adalah membawa Arsenal tidak pernah kalah di Liga pada musim 2003/2004 yang di beri julukan The Invicibles.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline