Lebaran sebentar lagi. Sudah menyiapkan hadiah lebaran untuk orang-orang tercinta atau orang yang berada di sekeliling kita? Lebaran kali ini, sepertinya halnya bulan ramadan, pasti akan langsung berbeda.
Bertamu dari satu rumah ke rumah yang lain kemungkinan tidak akan ada. Halal bihalal tahunan yang mengumpulkan banyak orang juga belum tentu terjadi. Soalnya, masih dalam PSBB atau Pembatasan Sosial berskala Besar akibat pandemi covid-19.
Hingga malam lebaran tiba, PSBB itu akan berlaku. Pusat perbelanjaan tentunya masih akan tutup, kecuali yang berkaitan sektor kesehatan, sektor pangan, makanan, dan minuman, sektor energi, gas, dan pompa bensin, sektor komunikasi baik jasa komunikasi sampai media komunikasi, sektor keuangan dan perbankan, termasuk pasar modal, sektor logistik dan distribusi barang, sektor yang terkait kebutuhan keseharian, seperti ritel, warung, dan toko kelontong, serta sektor industri strategis di kawasan ibu kota.
Kondisi ini tentunya sedikit banyak akan mempengaruhi kado lebaran yang akan diberikan kepada keluarga, saudara, teman, kerabat, tetangga, atau bahkan pada orang-orang yang memang ingin kita beri.
Kado lebaran apa yang ingin diberi?
Sebagai momen spesial yang hanya ada satu kali, rasanya memang sayang jika melewatkanya tanpa kado lebaran. Namun, selama masa pandemi dan kondisi saat ini, kado lebaran tidak harus selalu berupa barang.
Ada beberapa bentuk kado lebaran yang bisa diberikan, yakni:
1. Perlengkapan Keperluan ibadah
Buat umat muslim, perlengkapan ibadah yang bisa diberikan adalah mukena, sarung, peci, sajadah, tasbih, jilbab, hingga baju koko. Tidak mesti semuanya bisa satu atau dua saja. Memberikan keperluan ibadah akan lebih lama masa pakainya. Setelah lebaran pun masih bisa digunakan.
2. Kue-kue lebaran
Memberikan kue-kue lebaran sebagai bingkisan tentunya sangat bermanfaat. Saat lebaran, mereka yang menerima bingkisan kue bisa menyantapnya bersama dengan keluarga di rumah. Pilihlah kue-kue kering yang tehan lama dan enak rasanya. Lebih bagus lagi jika diberikan sekaligus dengan sirupnya.
Sekarang ini nggak perlu biin sendiri, tapi tinggal beli pun sudah banyak jenis, rasa, dan mereknya. Bisa juga memberikan kue kalengan, baik wafer ataupun lainnya yang beraneka rasa dan banyak di supermarket.
3. Barang kebutuhan penerima
Kado lebaran yang dimaksud berupa barang kebutuhan penerima bisa beragam bentuknya. Misalnya, sepatu, perlengkapan memasak, atau hal lain yang memang selama ini diinginkan oleh calon penerima dan kita tahu.
4. Baju lebaran
Baju lebaran, merupakan salah satu kado favorit untuk lebaran. Bahkan ada yang bilang lebaran tidak oke tanpa baju baru. Berikan baju lebaran yang awet dan bisa digunakan untuk kegiatan setelah lebaran berlalu.