Lihat ke Halaman Asli

Ria Mi

Menulis memotivasi diri

Puisi | Sekuntum Doa untuk Ayah

Diperbarui: 12 November 2022   23:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber ilustrasi: pixabay.com

Sekuntum Doa untuk Ayah
Oleh: Riami

Di hari ayah, mungkin jasadmu sudah menjadi humus
Tapi keringat dan seluruh perjuangan telah menjadi aku

Hari ini semua napas menjelma doa
Seperti kuncup-kuncup bunga
Yang mekar di makammu
Menguar, di pikir, di rasa, di hati melangitkan pinta
Untuk kebahagiaanmu di alam barzah

Di hari ayah, engkau hidup kembali di dalam jiwa
Menjadi semangat, menjadi cermin, menjadi bayangan masa lalu dan tak hancur digilas waktu

Ayah, engkau boleh pergi
Tapi cintamu tetap di sini
Menjadi udara yang tiap hari kuhirup
Menyegarkan pepohonan tabah dalam diri

Lalu kuletakkan sekuntum doa
Agar engkau beroleh berkah kemuliaan dalam rengkuh-Nya
Tiada putus

Bukit Nuris, 12 November 2022
Selamat Hari Ayah

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline