Lihat ke Halaman Asli

Ketika Dulu…

Diperbarui: 25 Juni 2015   22:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Dulu,pernah kau ucapkan cinta kepadaku..

Tapi sekarang, tak pernah lagi kau ucapkan..

Dulu, kau pernah katakan sayang..

Tapi sekarang, sayangmu bukan untukku..

Dulu, akulah wanita yang sangat berarti dalam hidupmu..

Tapi sekarang, aku bukan siapa-siapa dalam hidupmu..

Dulu kau kirimkan aku bunga mawar yang indah..

Tapi sekarang, hanya durinyalah yang aku rasakan menancap dalam hatiku..

Tapi,sayang...

Lihatlah aku sekarang...

Aku tetaplah aku yang dulu..

Tapi lihatlah ke lubuk hatiku..

Tak ada lagi luka yang yang pernah dan sering kau tancapkan menjadi goresan luka..dengan duri mawarmu..

Luka itu sudah sembuh...

Hati ini telah pulih kembali..

Kamu tahu kenapa,sayang???

Karena ada cahaya bulan yang menerangi di gelap malamku..

Ada cahaya mentari yang menghangatkan di setiap pagi dan siangku..

Cahaya itu datang dari yang menciptakan cahaya itu...yaitu Allah SWT

Hati ini mulai terisi dengan cintaNya...yang mungkin selama ini aku membaginya dengan cintamu,sayang...

Akh,,,andai saja aku tak pernah bertemu denganmu..

Mungkin tak pernah aku merasakan cinta yang begitu hebat,,,

Sehingga aku merasakan kedamaian,kesabaran,keikhlasan dan cara mencintai hanya karenaNya...

Terima kasih banyak ku ucapkan padamu untuk cintamu yang kau torehkan dalam bisu dan diammu..

Kau ajarkan semuanya padaku..

Biarlah cinta ini akan menyatu dalam keagungan cintaNya..

Karena hanya Dia yang Maha Pecinta dari segala Pecinta

Semoga suatu saat kelak akulah bidadari di surgamu...

*Allah is always with me*

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline