Lihat ke Halaman Asli

Ada Wajah Gus Dur di Imlek

Diperbarui: 31 Januari 2022   23:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Ada wajah Gus Dur di Imlek

Ada wajahmu di setiap hari Imlek,Di ucapan selamat dan salam mereka
Kau yang membuat senyum
pengikutmu dan gembira umat Konghucu
Membuka hati
Membuka kunci berkarat
Yang tlah lama menindih toleransi
Tak peduli siapa menghalang.
Kunci dibuka
Ada wajahmu di imlek
Dikala tuan kuasa.
Bagi yang lama menunggu, terbuka
Kau lepas belenggu merdeka.
Kini wajahmu di Imlek Indonesia.
Memberi hormat Gus Dur yang sanggup membongkar kebisuan Tionghoa
lama gembok yang 32 tahun berkarat.
Bahwa kita sama berjuang merdeka.
Kini wajahmu di Imlek
Sepaduk dan cinderamata untuk pahlawan hati merdeka.
Kau bijaksana
Melawan arus menyamakan siapa.
Sebab memahami arti merdeka Pancasila.
Seperti kau berdiri melindungi
anak-anak dan pengantin Konghucu.
Dan lampion merah bergoyang di talang-talang rumah
Lalu Barongsai menari
Menyalami hormat Gus Durmu dan Gus durku
Rg Bagus Warsono, (18-01-22)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline