Lihat ke Halaman Asli

Krisis Iklim Makin Nyata, Mahasiswa Undip Kenalkan Ekosistem Pesisir dan Perubahan Iklim Sejak Dini

Diperbarui: 21 Agustus 2023   02:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pelaksanaan Kegiatan Edukasi Ekosistem Pesisir dan Perannya dalam Mitigasi Perubahan Iklim (Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Tegal, (27/07/2023) – Mahasiswa KKN Tim II Periode 2022/2023 Universitas Diponegoro, melaksanakan serangkaian kegiatan monodisiplin di Desa Jatimulya, Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal. Salah satu program monodisiplin yang dilaksanakan adalah “Edukasi Ekosistem Pesisir dan Perannya dalam Mitigasi Perubahan Iklim” yang disampaikan oleh Raihan Fadhil Budi Saputra, mahasiswa Program Studi S1 Oseanografi, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan di SD Negeri Jatimulya 01 dengan sasaran siswa kelas 4 – 6 SD.

Saat ini, perubahan iklim dan pemanasan global menjadi isu yang harus diperhatikan mengingat dampak dan risikonya pada keberlangsungan hidup generasi yang akan datang. Perubahan iklim merupakan suatu kondisi iklim yang ditandai dengan perubahan pola iklim global berupa peningkatan unsur-unsur iklim seperti suhu udara dan curah hujan pada jangka waktu yang panjang. Fenomena perubahan iklim semakin mengkhawatirkan dan menimbulkan dampak yang semakin nyata dan terasa.

Sedangkan ekosistem pesisir merupakan suatu ekosistem yang terletak di daerah peralihan darat dan laut, yang memungkinkan adanya interaksi antara penghuni ekosistem darat dan laut. Ekosistem pesisir terdiri dari hutana bakau (mangrove), padang lamun (seagrass) dan terumbu karang (coral reef). Ekosistem ini memiliki kemampuan untuk menyerap dan menyimban karbon. Hal ini secara tidak langsung dapat membantu mitigasi perubahan iklim.

Leaflet Perubahan Iklim (Sumber : Dokumen Pribadi)

Leaflet Ekosistem Pesisir (Sumber : Dokumen Pribadi)

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperkenalkan sekaligus meningkatkan kesadaran untuk menjaga kelestarian ekosistem pesisir, mengingat fungsi ekologis dan ekonomis dari ekosistem pesisir itu sendiri. Kegiatan edukasi ini juga ditujukan untuk memperkenalkan isu perubahan iklim sejak dini kepada siswa-siswi SDN Jatimulya 01 sehingga mampu menjadi generasi yang sadar dan tanggap terhadap perubahan iklim. Adapun kegiatan yang dilaksanakan oleh Raihan Fadhil B.S. ini meliputi penyampaian materi terkait dengan pengertian, penyebab, dampak, dan mitigasi perubahan iklim serta jenis-jenis ekosistem pesisir serta perannya dalam mitigasi perubahan iklim dengan media berupa infografis, sesi kuis berhadiah dan foto bersama dengan siswa-siswi kelas 4 – 6 SDN 1 Jatimulya.

Sesi Foto Bersama dengan Pemenang Kuis (Sumber : Dokumentasi Pribadi)

Dari pelaksanaan program kerja ini, diharapkan dapat menambah pengetahuan terkait dengan ekosistem pesisir dan meningkatkan kesadaran siswa-siswi SDN Jatimulya 01 akan bahaya perubahan iklim, serta mampu menciptakan generasi yang sadar dan tanggap untuk menjaga bumi, khususnya ekosistem pesisir dan laut demi keberlangsungan kehidupan pada generasi yang akan datang.

Penulis : Raihan Fadhil Budi Saputra (S1-Oseanografi, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan)

Dosen Pembimbing Lapangan : Slamet Suharto, S.Pi., M.Si

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline