Lihat ke Halaman Asli

Reza Muhammad Subhan

Universitas Padjadjaran

Sejarah dan Evolusi Gerakan Skinhead: dari Musik ke Identitas Sosial

Diperbarui: 23 Juni 2024   22:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: https://www.dailymail.co.uk/news/article-6201871/British-skinheads-late-1960s-pictures.html

Asal usul skinhead

Skinhead adalah fenomena budaya yang dimulai di Inggris pada akhir tahun 1960-an. Gerakan skinhead awalnya berasal dari gabungan dua subkultur yang berbeda yaitu mod dan rude boys.

Apa itu Mods?

Mods (kepanjangan dari "modernists") adalah subkultur yang populer di Inggris pada awal tahun 1960-an. Mereka dikenal dengan gaya berpakaian yang rapi dan cenderung menggunakan pakaian yang mahal seperti jas, sepatu kulit, jaket parka dan skuter seperti Vespa sebagai alat transportasi. Kelompok Mods ini senang jalan-jalan keliling kota, nongkrong di pub, berdansa, dan mendengarkan musik dengan genre jazz, soul, R&B, dan ska.

Pada awalnya kelompok Mods ini didominasi oleh masyarakat kelas menengah atas, sampai akhirnya gaya hidup mods ini juga diadaptasi oleh masyarakat kelas menengah bawah seperti kelas pekerja atau buruh.

Kelompok Mods kelas menengah atas disebut Smooth Mods dengan ciri khas menggunakan pakaian yang mahal. Kelompok Mods kelas menengah bawah yang berisikan kelas pekerja disebut Hard Mods. Hard Mods ini lah yang menjadi cikal bakal Skinhead.

Sumber: https://www.mldspot.com/trending/mods-community-fashion-style

Apa itu Rude Boys?

Rude boys adalah sebutan untuk anak-anak muda dari Jamaika yang tinggal di Inggris dan membawa budaya musik mereka, seperti ska, rocksteady, dan reggae. Kelompok Rude Boys identik mengenakan celana panjang yang sempit, topi fedora, dan sepatu kulit.

Pengaruh dari kedua subkultur ini menjadi cikal bakal terbentuknya skinhead. Skinhead awal mengadopsi gaya berpakaian yang praktis dan terinspirasi dari kelas pekerja, seperti celana jeans, kemeja, jaket Harrington, dan sepatu bot Dr. Martens. Musik yang mereka dengarkan adalah campuran dari ska, reggae, dan kemudian punk rock.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline