Hai kompasianer!
Bagaimana kabarnya, semoga selalu dalam keadaan baik ya.
Kompasianers pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya perpustakaan. Saat kita sekolah dulu fasilitas yang paling diminati oleh siswa selain kantin tentunya perpustakaan, kenapa ya? ya karena tempatnya adem dan tenang jadi enak buat bersantai. Apalagi bagi mahasiswa tentunya sudah sangat akrab dengan tempat yang satu ini, tempat yang dijadikan sebagai wadah mencari rujukan untuk mengerjakan tugas hingga mencari literatur yang dibutuhkan.
perputaskaan adalah sebuah tempat dengan sebutan rumah buku yang didalamnya terdapat berbagai macam koleksi buku hingga majalah dapat ditemukan ditempat ini. perpustakaan seringkali menjadi tempat untuk belajar atau mengerjakan tugas-tugas tertentu karena tempanya yang nyaman.
D.I. Yogyakarta yang juga dikenal sebagai kota pelajar dimana terdapat banyak pusat-pusat pendidikan yang didirkan dikota ini sehingga banyak dari masyarakat yang tertarik untuk belajar di kota jogja, tidak hanya pusat pendidikan tentunya fasilitas penunjang lainnya banyak ditemukan dikota ini dengan mudah seperti halnya perpustakaan.
Mungkin kompasianers disini sudah tau kawasan daerah malioboro yang seringkali menjadi salah satu tujuan wisata para pengunjung baik lokal maupun mancanegara. Dibalik hiruk pikuk jalan malioboro yang dipenuhi oleh kegiatan jual beli para pengunjung ternyata siapa sangka jika ditengah itu terdapat sebuah perpustakaan
Jogja Library Center terletak di jln. Malioboro no.170 ini terletak di tengah-tengah toko yang menjual berbagai oleh-oleh khas jogja.
Perpustakaan ini memiliki berbagai macam koleksi serta arsip-arsip mengenai sejarah kota jogjakarta. Terdapat sejumlah koleksi majalah serta koran atau surat kabar lama, berbagai jenis media cetak tahun 90-an ada di perpustakaan ini
Jogja Library Center terdiri dari 2 lantai, pada lantai pertama pengunjung akan disambut oleh satpam yang ramah. Setelah itu kita akan di arahkan ke meja informasi, dimana nantinya kita akan di berikan arahan mengenai apa saja yang harus dilakukan sebelum masuk ke perpustakaan