Lihat ke Halaman Asli

“Macito” Konsep Ruang Publik Wisata yang Bisa Keliling Safari...!!!

Diperbarui: 27 September 2015   04:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

MACITO atau lebih dikenal dengan Malang City Tour merupakan konsep ruang publik wisata dengan model Bus Pariwisata Safari di Kota Malang. Bagi para Kompasianer yang berkunjung ke Kota Malang sempatkanlah waktu sejenak untuk me-refreshing dengan berkeliling safari menggunakan MACITO atau Bus Malang City Tour.

Bus Malang City Tour adalah Bus yang memiliki dua tingkat dan berwarna hijau. Pemerintah Kota Malang telah merealisasikan Bus MACITO ini pada 29 Januari 2015. Pembuatan Bus MACITO dilakukan dari dana CSR PT. Nikko Steel. Saat ini Bus yang memiliki dua tingkat dan berwarna hijau yang berjumlah dua buah di Kota Malang.

Dari sisi operasi jalannya Bus MACITO ini, Bus ini beroperasi mulai pkl. 09.00-12.00 WIB. Akan tetapi, Hari Minggu Bus MACITO ini mulai standby pada pkl 09.30 setelah Car Free Day selesai. Bagi para Kompasianer bisa memanfaatkan Bus ini pada hari Minggu apabila Kompasianer kategori Umum kalau Setiap Hari Senin hingga Sabtu adalah target pesanan rombongan yang dapat menaiki Bus ini. Para Kompasianer bisa menunggu Bus ini di Halte DPRD Kota Malang atau Balai Kota Malang.

Bahkan untuk mendapatkan tiketnya pula tidak perlu merogoh kocek dompet sama sekali alias GRATIS Untuk para pengunjung pada hari minggu umum karcis busnya akan dibagikan di halte (di samping gedung DPRD). Sedangkan untuk para rombongan dapat melakukan reservasi ke Dinas Pariwisata Kota Malang. 

Konsep Bus Malang City Tour merupakan konsep ruang publik yang dapat berwisata safari di Kota Malang. Perlunya pemerintah daerah juga menerapkan Konsep MACITO ini yang secara langsung dapat berpotensi meningkatkan daya tarik wisatawan dan ajang mempromosikan wisata lokal yang dimiliki.

 

 

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline