Lihat ke Halaman Asli

WikiLatih, Pengabdian Wikimedia Indonesia untuk Bangsa

Diperbarui: 14 November 2018   09:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Presentasi WikiLatih untuk UAJY. (arsip pribadi)

Yogyakarta -- Wikimedia Indonesia mengadakan pelatihan di Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) pada Selasa (13/11). Pelatihan yang disebut WikiLatih ini merupakan salah satu proyek yang dicanangkan oleh Wikimedia Indonesia.

"Proyek Wikimedia Indonesia kini bermacam-macam, yaitu Digitalisasi Konten, Cipta Media Ekspresi, Wikipedia Menyang Sekolah, Creative Commons Indonesia, Wiki Cinta Budaya, Wiki Dendang, dan kayak yang kita (sedang lakukan) sekarang ini, WikiLatih," ujar Cahyo Ramadhani ketika menjadi pembicara dari Wikimedia Indonesia pada Selasa (13/11) di Laboratorium Komputer UAJY, tepatnya di Gedung Theresa.

Enam proyek tersebut memiliki kegiatannya masing-masing, yakni sebagai berikut:

Tangkapan layar presentasi WikiLatih UAJY.

  • Digitalisasi Konten merupakan proyek mendigitalisasi sumber bacaan yang bersifat cetak. Proyek ini dilakukan untuk memudahkan dalam mengakses sumber bacaan.
  • Cipta Media Ekspresi membantu para seniman wanita dengan mengkaji, menciptakan, mengarsipkan, dan membagikan karyanya.
  • Wikipedia Menyang Sekolah adalah proyek Wikimedia Indonesia dengan instansi pendidikan Yogyakarta dan sekitarnya untuk mengadakan pelatihan tentang penyuntingan Wikipedia Jawa.
  • Creative Commons Indonesia (CCID) merupakan pelatihan dan serifikasi untuk perwakilan CCID di pulau besar Indonesia.
  • Wiki Cinta Budaya merupakan lomba foto budaya Indonesia di situs Wikimedia Commons.
  • Wiki Dendang merupakan proyek membuat artikel Wikipedia ke dalam bentuk audio.
  • WikiLatih merupakan program pelatihan mengenai penyuntingan artikel Wikipedia.

Sebelum menjelaskan proyek-proyek Wikimedia, Cahyo menjelaskan koneksi antara Wikimedia dengan situs yang amat terkenal yaitu Wikipedia. Cahyo menyatakan bahwa Wikimedia Indonesia berdiri pada tahun 2008 yang dipelopori oleh 19 Wikipediawan bahasa Indonesia. 

Wikimedia Indonesia didirikan untuk berdedikasi dalam mendorong perkembangan dan penyebaran pengetahuan dalam bahasa Indonesia secara gratis dan bebas. Wikimedia adalah partner lokal dari Wikimedia Foundation yang berpusat di Amerika Serikat (AS). Wikimedia merupakan organisasi yang menjalankan situs Wikipedia dan proyek lainnya. Wikipedia merupakan ensiklopedia daring yang dapat disunting oleh semua orang.

"Wikipedia termasuk dalam lima situs terpopuler di internet. Wikipedia memungkinkan semua orang dapat mengakses dan menjadi kontributor yang bersifat anonim," jelas Cahyo. Sifat Wikipedia yang bebas, gratis, dan anonim ini membuat Wikipedia harus menekankan aturan penyuntingan yang ketat.

Cahyo Ramadhani (kiri) dan Yohanes Widodo (kanan) foto bersama di akhir acara. (arsip pribadi)

Di hadapan mahasiswa Ilmu Komunikasi UAJY mata kuliah Jurnalisme Multimedia yang diampu dosen Yohanes Widodo, Cahyo mengatakan bahwa kontributor Wikipedia dilarang melakukan plagiarisme. Plagiarisme dinilai melanggar hak cipta. Kontributor wajib melakukan parafrase ketika akan menyalin kalimat dari sumber asli untuk menghindari plagiarisme.

Selain itu, referensi wajib disertakan dalam artikel. Referensi yang digunakan harus terpercaya. Referensi atau sumber terpercaya menurut Wikipedia berasal dari jurnal ilmiah yang telah dipublikasikan, buku yang telah diterbitkan dan disunting oleh editor, dan surat kabar cetak maupun daring yang memiliki redaksi. Wikipedia melarang referensi yang berasal dari blog, situs dan tabloid gosip, koran kriminalitas, dan situs media sosial.

Cahyo mengatakan bahwa referensi-referensi tersebut diolah dan dikumpulkan menjadi sebuah artikel yang relevan. Artikel Wikipedia harus bersifat deskriptif dan netral. 

Artikel ditulis sejelas mungkin dengan menggunakan uraian paragraf, bukan daftar atau poin-poin. Uraian paragraf itu harus mendeskripsikan atau menggambarkan subjek secara faktual dan tidak memihak. Artikel yang memihak akan bersifat kontroversial. Uraian pragaraf ditulis dengan menggunakan sudut pandang orang ketiga. Apabila peraturan ini dilanggar, konsekuensi teringannya adalah artikel dihapus oleh pihak Wikipedia, dan terberatnya adalah melalui jalur hukum.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline