Dunia ini begitu luas, penuh dengan keindahan dan misteri yang menunggu untuk dijelajahi. Namun, bagaimana kita bisa menjelajahi dunia jika tidak memahami peta? Itulah yang menjadi inti dari program "Eksplorasi Peta Cerdas" yang digelar oleh Mahasiswi KKN Tim I UNDIP 2023/2024 yaitu Retno Puji Wijayanti, mahasiswi Teknik Geodesi.
Peta adalah representasi grafis dari wilayah geografis yang menunjukkan berbagai elemen seperti jalan, sungai, gunung, dan bangunan. Pemberian pemahaman kepada anak usia 7-12 tahun mengenai pentingnya ilmu Geospasial, terutama peta. Hal ini memiliki implikasi signifikan terhadap perkembangan mereka. Pada rentang usia ini, anak-anak sedang mengalami tahap pengembangan kognitif yang pesat dan memiliki kemampuan untuk memahami konsep abstrak. Oleh karena itu, memberikan pemahaman mengenai ilmu Geospasial dapat memperkaya pengalaman belajar mereka dan membentuk pemahaman yang lebih luas tentang dunia di sekitar mereka.
Dengan bahan ajar yang disusun secara kreatif, mulai dari presentasi visual dengan PowerPoint, poster informatif, hingga permainan interaktif, anak-anak diperkenalkan pada konsep-konsep penting tentang peta dan ilmu Geospasial secara menyenangkan. Kegiatan dilaksanakan pada hari Rabu, 24 Januari 2024 di SD Negeri 3 Sidorejo dengan partisipasi sebanyak 28 peserta yang antusias, program "Peta Cerdas" telah berhasil menciptakan lingkungan belajar yang meriah dan inspiratif. Suasana penuh semangat selama acara menandakan betapa pentingnya pendidikan ini bagi perkembangan anak-anak di usia kritis tersebut.
Puncak dari kegiatan ini adalah ekspedisi virtual, di mana peserta diajak untuk menjelajahi tempat-tempat menarik menggunakan Google Earth dan Maps. Tak hanya menghibur, ini juga menjadi kesempatan untuk memperluas wawasan geografi mereka dengan cara yang menyenangkan dan interaktif. Tidak ketinggalan, permainan tebak nama provinsi di Indonesia memberikan hiburan sekaligus meningkatkan pemahaman mereka tentang letak geografis negara kita. Melalui materi yang telah disampaikan diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran kepada anak-anak mengenai pentingnya belajar peta. Hal ini juga didukung dengan penyerahan poster yang dapat membantu memperkuat konsep tersebut.
Melalui materi yang telah disampaikan diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran kepada anak-anak mengenai pentingnya belajar peta. Hal ini juga didukung dengan penyerahan poster yang dapat membantu memperkuat konsep tersebut.
Penulis : Retno Puji Wijayanti (Teknik Geodesi, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro)
Dosen Pembimbing KKN:
1. Ir. Denis, S.T., M.Eng
2. Drs. Hartono, M.T.
3. dr. Farmanditya Eka Putra, M.Si.Med, Ph.D
Lokasi : Desa Sidorejo, Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo