Sabtu minggu adalah hari yang selalu kunantikan, alasannya sudah pasti karena dua hari itu adalah hari libur. Waktu yang pas untuk membuat santapan sendiri alias memasak. Dalam satu minggu hanya dua hari itu saya bisa dan sempat untuk memasak sendiri. Lima hari lainnya? Saya gak sempet masak.. ^_^ Libur kali ini saya ingin memasak labu siam. Kaum hawa khususnya yang ibu-ibu pasti tau kan labu siam. [caption id="attachment_303349" align="aligncenter" width="300" caption="Labu siam (dok.pribadi)"][/caption] Saya bukan akan berbagi resep masakan, tetapi akan berbagi tips bagaimana membersihkan / membuang getah yang terkandung pada labu siam. Berikut beberapa langkah simpel untuk membuang getah labu siam : 1. Potong / belah labu siam menjadi 2 bagian sama besar, 2. Gosok-gosokan kedua belah labu siam tsb dengan gerakan memutar sampai keluar getahnya (getahnya mirip busa stelah digosok memutar tadi), 3. Setelah gosokan antara kedua belahan labu siam tsb agak keset / tak lagi licin, proses gosokan tsb bisa dihentikan, [caption id="attachment_303621" align="aligncenter" width="300" caption="langkah 1,2 & 3 (dok.pri)"]
[/caption] 4. Bersihkan getah dan kupas kulit labu siam, 5. Labu siam siap dipotong, bentuknya bisa sesuai selera masing-masing, 6. Cuci bersih labu siam tsb dan siap untuk dimasak. [caption id="attachment_303623" align="aligncenter" width="300" caption="siap dimasak (dok.pri)"]
[/caption] Demikian tips dapur cara membersihkan getah pada labu siam yang bisa saya bagikan untuk teman-teman kompasianer, khususnya kaum hawa. Semoga bermanfaat... Salam, Retno Mp
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H