Lihat ke Halaman Asli

Respati Ardianto

Mahasiswa Aktif S1 Ilmu Komunikasi

Mahasiswi Universitas Tarumanegara Bunuh Diri, Untar Sediakan Layanan Konseling Kesehatan Mental

Diperbarui: 20 Desember 2024   13:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi orang jatuh (Sumber: Kompas.Com)

Tangerang, 23 November 2024 -- Seorang mahasiswi Universitas Tarumanegara (Untar) Jakarta berinisial "E" (18) ditemukan tewas di halaman gedung kampus Untar di Tomang, Grogol, Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (4/10/2024) sekitar pukul 18.45 WIB.

Korban masih mahasiswa baru dan sudah mengikuti perkuliahan selama tujuh pekan, "E" belum terlalu dekat dengan teman-temannya. Dengan durasi berkuliah yang baru sebentar, sosialisasi korban selama di kampus belum terlalu terlihat.

Jasad "E" pertama kali diketahui oleh sekuriti kampus Untar yang saat itu sedang bertugas. "E" diduga melakukan bunuh diri dengan melompat dari lantai 4 gedung M kampus Untar. Dugaan tersebut diperkuat berdasarkan hasil pemeriksaan dua saksi yang merupakan sekuriti dan CCTV. Dalam rekaman, " E" terlihat sedang memeriksa keadaan lantai tersebut. Korban kemudian turun ke mobilnya dan kembali ke lantai 6B untuk melompat, tetapi keberadaanya diketahui petugas keamanan.

Namun untuk menekan kasus serupa terjadi, pihak Untar menyediakan wadah konseling khusus untuk para mahasiswa dan dosen. Layanan tersebut memungkinkan seseorang curhat dan menyampaikan keluh kesahnya. tempat tersebut diisi oleh psikolog-psikolog andal yang seusai dengan bidangnya, layanan yang diberikan disesuaikan dengan kondisi anak muda masa kini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline