Lihat ke Halaman Asli

Reka Yuliana Nor

Mahasiswa Universitas Jember

Mahasiswa KKN 247 UNEJ Adakan Sosialisasi Pengembangan dan Dukungan Usaha Melalui Sosial Media sebagai Media Pemasaran Digital

Diperbarui: 31 Juli 2024   14:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber gambar: dokumentasi kkn 247 unej

Mahasiswa Universitas Jember yang sedang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) UMD Periode II TA 2023/2024 di Desa Kunir Kidul, Kecamatan Kunir, Kabupaten Lumajang telah melaksanakan beberapa program kerja yang telah dirancang yaitu Sosialisasi Tentang Cara Pemasaran Produk Melalui Media Sosial dan Pendampingan Secara Langsung Kepada Masyarakat (UMKM). Kegiatan ini dilakukan secara door to door mulai tanggal 17 - 30 Juli 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan strategi untuk menjangkau pasar yang lebih luas serta untuk meningkatkan daya saing produk yang ada di Desa Kunir Kidul.

Pelaksanaan sosialisasi pemasaran digital dan pendampingan UMKM tahu ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kepedulian masyarakat terhadap produk UMKM tahu, memberikan pemahaman mendalam tentang pentingnya pemasaran melalui media sosial dan cara efektif untuk melakukannya, serta memperluas pasar melalui media sosial.

Sosialisasi ini dilakukan pada tanggal 22-24 Juli 2024 secara door to door kepada para UMKM tahu di Desa Kunir Kidul. Sedangkan pendampingan UMKM tahu dilakukan pada tanggal 30 Juli 2024. Kami melakukan sosialisasi dan pendampingan di 4 dusun, yang terdiri dari Dusun Karang Sukup, Sumber Dawe, Sumber Bendo, dan Mertosari. Dimana tiap dusun dipilih sebanyak 2 UMKM tahu. 

Pemaparan materi sosialisasi dimulai dengan pemahaman mengenai pemasaran melalui media sosial yang meliputi tentang pengenalan konsep dasar pemasaran melalui media sosial dan menjelaskan perbedaan antara berbagai platform sosial serta cara penggunaan kepada UMKM. Kemudian, materi dilanjutkan dengan strategi pemasaran digital untuk UMKM yang berisi tentang tips dan strategi pemasaran digital yang efektif untuk UMKM. 

Setelah melakukan sosialisasi, kami melakukan pendampingan terhadap UMKM tahu. Dalam kegiatan tersebut kami menjelaskan dan membantu para pelaku UMKM tahu dalam pembuatan Whatsapp Business, Facebook, katalog, dan logo produk.

Melalui kegiatan sosialisasi ini disimpulkan bahwa UMKM masih belum terlalu mengetahui tentang pentingnya pemasaran melalui media sosial. Namun setelah dilakukan sosialisasi, pandangan masyarakat mulai terbuka dan menyadari pentingnya melakukan pemasaran melalui media sosial. UMKM diajarkan untuk mengemas produk sedemikian rupa agar menarik pembeli. Bagaimana sebuah produk UMKM dipasarkan sedemikian rupa dengan memanfaatkan platform digital agar produk yang dipasarkan dikenal luas oleh orang banyak.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline