Lihat ke Halaman Asli

Regent

Mahasiswa Ilmu Hukum Universitas Internasional Batam

Pentingnya Mental yang Kuat dalam Mengarungi Kerasnya Kehidupan

Diperbarui: 9 April 2022   11:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Pentingnya Menjaga Kesehatan Mental by: tribunnews.com

Dalam mengarungi kerasnya badai kehidupan dibutuhkan mental yang kuat, Mungkin anggapan tersebut memang benar adanya. Seiring berjalannya proses kehidupan seseorang, sering kali individu tersebut terbentur dengan berbagai problematika kehidupan yang secara langsung ataupun tidak, berbagai problematika yang dihadapi oleh setiap insan dapat mempengaruhi kesehatan mental dari individu tersebut. 

Seiring dengan banyaknya tuntutan kehidupan, secara sadar ataupun tidak kita sering kali melupakan pentingnya menjaga kesehatan mental. Sebelum membahas lebih lanjut mengenai kesehatan mental, yuk kita berkenalan dulu dengan apa itu kesehatan mental.

Apa Itu Kesehatan Mental ?

Mental adalah hal-hal yang berkaitan dengan batin dan watak manusia. Dengan kata lain, kesehatan mental adalah kondisi ketika batin dan watak manusia dalam keadaan normal, tenteram, dan tenang, sehingga dapat menjalankan aktivitas dan menikmati kehidupan sehari-hari. 

Jika seseorang tidak memiliki mental yang sehat, seseorang tersebut akan sulit mengendalikan emosi, stres, serta tidak dapat berpikir, merasa, bertindak, dan membuat keputusan dengan tepat. 

Bahkan, seseorang dengan mental yang buruk pun cenderung memiliki hubungan yang tidak baik dengan orang di sekitarnya atau kerap menarik diri dari kehidupan sosialnya.

Apasih pentingnya menjaga kesehatan mental bagi seseorang ?

Kesehatan mental sangat penting pada setiap tahapan kehidupan seseorang, dari mulai ia kecil hingga ia tumbuh dewasa. Kesehatan mental mempengaruhi bagaimana seseorang dapat berpikir, merasakan, dan bertindak dalam kehidupan sehari-hari. Kesehatan mental juga membantu seseorang dalam menangani stres, berhubungan dengan orang lain, dan membuat pilihan. 

Tak hanya itu saja, terdapat keterkaitan antara kesehatan mental dengan kesehatan fisik seseorang. Melansir dari situs hellosehat.com dalam salah satu artikelnya menyebutkan bahwa Seseorang yang memiliki gangguan mental, terutama depresi, dapat meningkatkan risiko berbagai masalah fisik pada masa mendatang, seperti stroke, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung.

Apa yang dapat kita lakukan dalam menjaga kesehatan mental ?

Agar dapat beraktivitas dan berinteraksi dengan baik dalam masyarakat serta terhindar dari penyakit mental, penting bagi kita untuk selalu memperhatikan dan menjaga kesehatan mental. Berikut ini beberapa tips yang dapat diterapkan untuk menjaga kesehatan mental:

  • Hargai diri sendiri, misalnya dengan tidak membandingkan diri sendiri dengan orang lain.
  • Usahakan untuk selalu melihat sisi positif dari suatu masalah.
  • Perlakukan dirimu seperti kamu memperlakukan orang lain yang kamu sayangi.
  • Temukan cara terbaik mengelola stres untuk diri sendiri, misalnya menulis buku harian, berjalan-jalan, dan berbincang atau deep talk.
  • Syukuri segala yang hal dimiliki agar dapat menerima dan mencintai diri sendiri.
  • Terapkan pola hidup yang sehat, seperti konsumsi makanan sehat, rutin berolahraga, dan istirahat yang cukup.
  • Kembangkan potensi yang kamu miliki atau coba hal-hal baru yang belum pernah dilakukan.
  • Pelihara hubungan yang baik dengan orang lain.
  • Lakukan hal-hal yang membuatmu bahagia.
  • Berhenti bersikap terlalu perfeksionis.
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline