Lihat ke Halaman Asli

Redho Saputra

Journaling, writer and editor

Menjelang El Clasico, Real Madrid Pesimis Hukuman Pemainnya Dikurangi

Diperbarui: 10 Oktober 2023   13:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Marca.com

Real Madrid akan berhadapan dengan Barcelona disertai komposisi skuad pertahanan yang tipis. El Clasico itu dijadwalkan pada Sabtu (28/20/2023) malam WIB.

Real Madrid tidak akan didampingi oleh kapten tim, Nacho Fernandez setelah ia dilarang bermain dalam tiga pertandingan liga.

Kapten Madrid itu diganjar kartu merah pekan lalu akibat menekel keras pemain sayap Girona, Portu, di akhir pertandingan.

Portu yang merasakan sakit akibat tekel tersebut harus meninggalkan lapangan dengan tandu.

Nacho harusnya tidak perlu melakukan itu karena kemenangan sudah ada di tangan dan diujung pertandingan.

Insiden ini mengakibatkan bek Spanyol tersebut mendapatkan skorsing tiga pertandingan.

Sementara itu, El Real telah mengajukan banding supaya hukuman untuk pemainnya dikurangi minimal menjadi dua dari tiga pertandingan.

Tiga pertandingan itu diantaranya berhadapan dengan Osasuna, Sevilla, dan Barcelona, sedangkan yang baru terlewati hanya laga melawan Osasuna.

Madrid mengajukan banding itu bertujuan untuk ketersediaan pemain menjelang El Clasico, sebab bek mereka yang lain seperti David Alaba juga diragukan tampil karena masalah kebugaran.

Beberapa hari setelah pertandingan, Girona merilis pernyataan terkait kabar pemainnya yang dinyatakan cedera tulang yang mempengaruhi pergelangan bagian kaki kanan dan pecahnya aponeurosis gluteal kiri.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline