Lihat ke Halaman Asli

Jurusan Kemaritiman Politeknik Negeri Samarinda Melaksanakan Kegiatan Madabintal Calon Taruna-Taruni Angkatan XX Tahun 2022

Diperbarui: 3 September 2022   15:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : Dokumentasi Kemaritiman Polnes

Jurusan Kemaritiman Politeknik Negeri Samarinda yang merupakan salah satu Kampus Pelayaran di Kalimantan melaksanakan kegiatan MADABINTAL sebagai seleksi untuk menjadi Catar-Catari yang berlangsung selama 3 hari berlangsung mulai tanggal 29-31 Agustus 2022. Kegiatan ini dilakukan agar bisa melatih fisik dan membangun mental agar lebih kuat.

Sumber : Dokumentasi Kemaritiman Polnes

Hari pertama dimulai pukul 06.00 kurvei sekitaran kampus lalu pukul 06.40 baris di dp mempersiapkan barisan untuk upacara pukul 07.00 upacara pembukaan Madabintal yang menjadi Inspektur Upacara yaitu Ketua Jurusan Kemaritiman Bapak M. Adham, S.Kom., M.Si.  serta petugas upacara dari Taruna-Taruni angkatan XIX dan dilanjut dengan kegiatan LKBB dasar. Selanjutnya diarahkan ke ruang audit untuk menerima materi, mulai materi dari Ibu Maulita selaku Kaprodi KPNK, Ibu Puji Astuti selaku Kaprodi Teknika, Bapak Arditiya selaku Kaprodi Nautika, serta materi dari KSOP. Setelahnya masuk waktu ishoma dilanjut dengan makan bersama dipimpin oleh satu catar untuk berdoa. 

Sumber : Dokumentasi Kemaritiman Polnes

Setelah selesai dilanjut dengan ibadah, untuk muslim ke mushola dan untuk non muslim bisa langsung ke ruang ibadah. Setelah itu melakukan pembinaan fisik seperti lari, push up, sit up, serta peregangan otot. Panas terik matahari pun tak menghalangi semangat catar-catari  untuk melakukan pembinaan fisik. Selanjutnya diarahkan untuk sholat ashar bagi yang muslim setelah itu bisa langsung menyesuaikan untuk pulang.

Sumber : Dokumentasi Kemaritiman Polnes

Begitu pula untuk hari kedua dan hari ketiga melaksanakan apel pagi dan dilanjut kegiatan LKBB, Materi dari dosen dan lain lain. Di hari ketiga yang merupakan hari terakhir, adapun sambutan dari Komandan Batalyon Taruna Akmal dan kegiatan Madabintal ini ditutup oleh Bapak M. Adham, S.Kom., M.Si yang selaku Ketua Jurusan Kemaritiman. Selama 3 hari kegiatan ini dilakukan agar bisa melatih fisik dan membangun mental agar lebih kuat serta menanamkan jiwa korsa sehingga terbentuk.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline