Lihat ke Halaman Asli

Rawi Wahyudiono

Lebih dari 25 tahun pengalaman di dunia Information Technology

Inilah 7 Calon Ketua Komunitas TDA Bekasi 7.0 Tangan Diatas

Diperbarui: 18 April 2021   14:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

foto koleksi TDA Bekasi

Alhamdulillah akhirnya tim Bamus TDA Bekasi telah memasuki tahap ke 7 dari 12 tahapan dalam proses pemilihan Ketua TDA Bekasi 7.0 (sesuai jadwal yang sudah disebar sebelumnya).

Setelah sebelumnya sudah sama-sama kita ketahui ada 17 nama Bakal Calon Ketua TDA Bekasi periode 2021-2023. Selanjutnya, Badan Musyawarah (Bamus) / MWA TDA Bekasi melakukan diskusi yang cukup seru dan hangat. 9 orang anggota Bamus yang merupakan para Ketua TDA Bekasi periode-periode sebeumnya dan beberapa senior TDA Bekasi yang saat ini masih aktif, akhirnya sepakat menetapkan 7 orang terbaik dari TDA Bekasi yang ditetapkan sebagai Calon Ketua TDA BEKASI yang ke 7.

7 orang ini memiliki latar yang cukup beragam.

Ada 5 orang laki-laki dan 2 orang perempuan.
Ada 2 orang yang usianya masih dibawah 35 tahun, 3 orang dibawah 40 tahun, dan 2 orang berusia dibawah 45 tahun.
Ada 4 orang yang berdomisili di Kabupaten Bekasi, 3 orang yang di Kota Bekasi.
Ada yang bisnisnya dibidang kuliner, fashion, properti, dan jasa kreatif.
Ada yang bisnisnya retail dan memiliki beberapa cabang, ada juga yang fokus memperluas jaringan via online.

Secara personal, karakternya beragam pula.
Ada yang aktif energik, ada yang kalem berwibawa.
Ada yang jago digital ataupun desain. Ada juga yang jago menulis dan berkomunikasi.

Walau mereka beragam latarnya, namun yang pasti sama adalah mereka itu sama-sama member TDA yang selama ini berkontribusi aktif di Komunitas TDA. Baik sebagai pengurus ataupun sebagai mentor yang selama ini telah terbukti loyal dan ikhlas berbagi ilmu, waktu, tenaga, dana, dll demi berjalannya organisasi TDA daerah Bekasi.

Diantara mereka, ada yang baru bergabung di TDA tak lebih dari 4 tahun. Adapula yang sudah lebih dari itu. Namun, semuanya bukanlah member TDA Bekasi generasi awal. Hal ini menandakan regenerasi kepemimpinan di TDA Bekasi berjalan dengan apik.

Inilah calon-calon ketua TDA Bekasi 7.0 yang diurutkan berdasarkan abjad

  1. Antoko nugroho
  2. Devi eryani
  3. Isa juarsa
  4. Muhammad baihaqi
  5. Suhendar
  6. Rofiqoh chaerunisa
  7. Wisnu suharyanto

Tahapan berikutnya adalah mengerucut memilih 1 orang untuk memimpin "kapal" TDA Bekasi 7.0 dalam 2 tahun kedepan

Semoga langkah kecil ini bisa membawa perubahan baik untuk kemajuan kota Bekasi dan kemakmuran umat secara keseluruhan 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline