Lihat ke Halaman Asli

Raudhatul Ilmi

Content Writer & Script Writer

Bikin Bangga, Jordi Amat dan Saddil Ramdani Masuk Nominasi Pemain Asing Terbaik Liga Malaysia

Diperbarui: 2 November 2023   13:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kolese Jordi Amat dan Saddil Ramdani  (sumber: Denpasar.suara.com) 

Jordi Amat dan Saddil Ramdani adalah dua pemain Timnas Indonesia yang berkarier di luar negeri. Keduanya saat ini diketahui bermain di Liga Malaysia.

Jordi Amat bermain untuk Johor Darul Ta'zim (JDT), sedangkan Saddil Ramdani bermain untuk Sabah FC. 

Kini keduanya sukses membanggakan Indonesia dengan masuk dalam daftar nominasi Pemain Asing terbaik di Liga Malaysia.

Keduanya bisa masuk nominasi bukan tanpa alasan, melainkan karena penampilan menawan mereka di Liga super Malaysia sepanjang musim ini.

Jordi Amat sendiri diketahui sukses membawa JDT menjadi juara Liga Super Malaysia. 

Pemain berusia 33 tahun tersebut sebelumnya bermain di Liga Belgia, namun pada akhirnya Ia pindah ke Liga Malaysia setelah dinaturalisasi oleh Indonesia.

Hal ini bertujuan agar lebih mudah beradaptasi dengan atmosfer sepak bola Asia Tenggara. Di klub barunya itu Ia pun dipercayakan sebagai kapten tim dan Ia berhasil memimpin rekan-rekannya dengan sangat baik.

Sedangkan Saddil Ramdani tampil cemerlang bersama dengan Sabah Fc  di kompetisi Liga Malaysia musim ini. Winger Timnas Indonesia tersebut juga sukses menjadi raja assist bagi klub yang ia bela. 

Selama berkostum Sabah FC, Ia sudah tampil dalam 60 laga resmi dengan mencetak total 14 gol dan 23 assist. 

Selain jago dalam liga domestik, Saddil Ramdani juga tampil gemilang dalam ajang Piala AFC 2023. Bahkan Ia juga sukses mengukir hattrick assist ke gawang PSM Makassar beberapa waktu lalu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline