Dalam beberapa minggu terakhir, saya telah menjadi sangat aktif dalam mengikuti perjalanan Timnas Sepakbola Indonesia yang berpartisipasi dalam seleksi Piala Dunia 2026. Saya telah dengan antusias menyimak dua pertandingan terakhir mereka dengan Timnas Vietnam, di mana Indonesia berhasil membungkam lawan dengan skor 1:0 dan 3:0 secara berturut-turut. Kemenangan ini telah meninggalkan secercah harapan bagi Indonesia untuk tampil di pentas sepak bola Piala Dunia.
Untuk mencapai tujuan ini, Indonesia hanya perlu mampu menahan imbang atau bahkan menang di salah satu dari dua pertandingan terakhir mereka, melawan Irak dan Filipina. Jika berhasil, hal ini akan menjadi pencapaian luar biasa, memecahkan rekor dan mengantarkan Indonesia kembali ke panggung Piala Dunia setelah sekian lama absen sejak masa Hindia Belanda. Keberhasilan ini tidak lepas dari kontribusi cangkok pemain asing keturunan Indonesia yang bermain di liga-liga terbaik di Eropa. Mereka telah menjadi "nitro" bagi Timnas Indonesia, meningkatkan performa mereka sehingga seperti mobil balap yang sulit dikejar di antara negara-negara Asia Tenggara. Saya yakin, dengan dukungan dan kepercayaan dari kita semua, suatu hari nanti lambang Garuda dan bendera Merah Putih akan berkibar di layar kaca Piala Dunia selama berbulan-bulan, seperti semangat bola yang diilustrasikan oleh karakter Bola Semangat Mr. Satan dalam serial komik Dragon Ball Z yang mengumpulkan kekuatan dari seluruh umat manusia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H