Lihat ke Halaman Asli

Lembayung di Ujung Senja

Diperbarui: 30 November 2018   20:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Hembusan angin laut dan gelombang ombak
Membuat camar yang terbang di atas pusaran air
Sesekali terpeleset dan hampir tergelincir
Namun sayapnya yang kuat mampu
Mengepakkan kembali ke angkasa
Bermain dan mencari makan
Hingga langit berwarna jingga
Camar pulang ke gua-gua di ujung pantai
Bersembunyi diantara bebatuan cadas yang keras
Ditemani lembayung membisu diujung senja
Sesekali kelelawar mencuit karena lapar
Terbang di senyap malam
Sayup terdengar deru ombak menerjang batu karang
Debur ombak tak mampu memecah kesunyian
Terdiam menyisir pantai
Menggigil dalam sunyi yang beku

Ratu Nandi

Bogor, 30112018




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline