Lihat ke Halaman Asli

Ratna Palupi

Pendidik

TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim Purbalingga Buka Jalan Baru di Desa Karangasem

Diperbarui: 12 Juli 2023   16:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dandim 0702/Purbalingga Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol saat menyerahkan bantuan RTLH pada Upacara Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2023, Dok. Pribadi

PURBALINGGA -- Program Operasi Bakti TNI melalui TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0702/Purbalingga kembali dilaksanakan. Kali ini melalui TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2023, Kodim 0702/Purbalingga menyasar sejumlah pekerjaan fisik dan non fisik serta sasaran tambahan lainnya di Desa Karangasem, Kecamatan Kertanegara, Kabupaten Purbalingga.

Kegiatan dengan tema "Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Semakin Kuat" akan berlangsung selama 30 hari sejak tanggal 12 Juli 2023 hingga 10 Agustus 2023 mendatang.

Pelaksanaan kegiatan ini diawali dengan penandatanganan berita acara penyerahan program TMMD dari Bupati Purbalingga, yang diwakili oleh Sekda Kabupaten Purbalingga Herni Sulasti kepada Komandan Kodim 0702/Purbalingga Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol selaku Dansatgas TMMD. Penyerahan berita acara dilaksanakan di Pendopo Dipokusumo Kabupaten Purbalingga saat Upacara Pembukaan TMMD, Rabu, (12/7/2023).

Pgs Perwira Seksi Teritorial Kodim 0702/Purbalingga Kapten Arm Wahyudi Seno H., A.Md selaku Perwira Pelaksana dalam laporannya menyebut TMMD Sengkuyung Tahap I Kodim 0702/Purbalingga kali ini dilaksanakan di Desa Karangasem, Kecamatan Kertanegara, Kabupaten Purbalingga, dengan sasaran fisik yang akan dilaksanakan yaitu pembangunan jalan baru sepanjang 720 M x lebar 7 M dan makadam sepanjang 595 M x 5 M.

"Disasaran non fisik akan dilaksanakan penyuluhan bidang mental ideologi, bidang kesadaran bela negara, bidang kesadaran berbangsa dan bernegara, bidang Kamtibmas, bidang kesejahteraan masyarakat dan kegiatan penyuluhan berbagai materi lainnya disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat, sehingga dapat meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan masyarakat," terangnya.

Sementara Sekda memberikan apresiasi terhadap program TMMD Sengkuyung II Kodim 0702/Purbalingga.

"Adanya TMMD telah banyak desa terfasilitasi akses dan infrastrukturnya sehingga pada akhirnya dapat turut mendorong kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Purbalingga," ungkapnya.

Ia juga berharap pada TMMD kali ini akan memperoleh hasil yang sama seperti tahun-tahun sebelumnya dan mengimbau agar masyarakat khususnya Desa Karangasem dan sekitarnya dapat berperan aktif dan bersinergi dengan TNI, instansi, OPD terkait untuk turut menyukseskan program TMMD tersebut.

Di tempat yang sama Dandim 0702/Purbalingga, Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol menyampaikan, pembukaan jalan baru ini diharapkan dapat mewujudkan kemajuan, kesejahteraan dan keinginan masyarakat.

"Pelaksanaan kegiatan fisik dengan membuka jalan baru maupun non fisik dengan berbagai penyuluhan harapannya bisa berhasil maksimal sehingga dapat mendukung keinginan masyarakat Desa Karangasem," katanya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline