Lihat ke Halaman Asli

Pemanfaatan Sumber Daya Alam di Ujung Kulon

Diperbarui: 27 Desember 2021   09:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ekonomi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Caruizp

Mengenal Ujung Kulon 

  Sebagian besar dri kita banyak yang tidak tahu dengan ujung kulon ,lalu apakah tahu dengan badak bercula satu? Ya,jadi satwa langka satu ini bersemayan tepatnya di ujung kulon yang berjumlah sekitar 67 individu( Data Balai Taman Nasional Ujung,2017) Satwa langka ini sangat dilindungi sebagai habitat alamiyah.

   Ujung Kulon dalam Sunda memiliki arti Ujung Barat,yaitu wilayah Barat di Pulau Jawa .Sebelum dikenal sebagai habibat badak bercula satu Ujung Kulon dikenal sebagai tempat bersemayamnya Raden Kiansantang ,yaitu putra dari Prabu Siliwangi yang berada di Goa Syanghyangsirah. 

Sumber Daya Alam di Ujung Kulon 

   Nama Ujung Kulon diidentikkan dengan sebuah Kawasan konversasi sumber daya alam alam hayati yang disebut sebagai Taman Nasional Ujung Kulon (NTUK).Sumber daya alam di Ujung Kulon ini memang sangat melimpah ,pada tahun 1992 UNESCO menetapkan sebagai Warisan Dunia (Word Heritage )dengan adanya badak bercula satu yang sangat istimewa dan tidak ada duanya dan diberi nama resmi sesuai lokasi keberadaanya yaitu Rhinoceros Sondaicus yang artinya sebagai Badak Sundaatau badak jawa.

   Selain adak dikawasan TNUK terdapat pula beberapa fauna langka yang sangat dilindungi karena terancam punah seperti primate jenis Surili ( Presbytis comate comate ),owa (Hylobates moloch )dan lutung (Trachyoithecus auratus auratus )dan masih banyak lagi.Selain fauna di Ujung Kulon juga kaya akan floranya ,diantaranya : Terdapat jenis tumbuhan langka seperti kayu -kayuan merbau,palahlar,bungur,cerlang ki hujan,aneka anggrek dan laimya.

Selain terkenal akan flora dan fauna yang dilindungi diUjung Kulon juga telah dikembangkan sebagai tujuan wisata alam yang indah dan keren ,dengan pasir putih yang lapang serta perairan yang jernih dan tenang .

Pemanfaatan SDA di Ujung Kulon 

   Karena melimpahnya kekayaan di Ujung Kulon ,hampir semua sumber daya alamnya dapat dimanfaatkan .Pemerintah telah menetapkan Ujung Kulon sebagai sebagai Kawasan konservasi dengan status taman nasional untuk menjaga kekayaan alamnya ,yang kita sebut-sebut diatas yaitu badak bercula satu,   Taman Nasional Ujung Kulon juga tidak diragukan lagi ,yaitu mempunyai alam yang indah dan pantai pasir putihnya yang sangat mempesona dan juga air terjunnya.Keindahannya tidak tertandingi dan harus kita jaga ,juga tersimpan makna bagi kehidupan termasuk bagi keasrian Paniis dan juga desa-desa disekitarnya,dan juga menjadi kebanggan kita .Pemerintah pun menyadari bahwa Ujung Kulon merupakan asset nasional dan ditetapkanlah sebagai taman nasional.

   Tidak terlupakan hutan yang ada di Ujung Kulon merupakan pengatur tata air bagi wilayah sekitarnya,bila dipelihara maka sumber bersih dan tawar untuk kebutuhan sehari-hari warga disekitarnya.Iklim disekitar hutan sangat sejuk dan hujan bisa lebih teratur ,karena secara umum hutan sebagai pengontrol iklim .

   Keindahan di Ujung Kulon yang sangat indah membuat kenyaman dan membuat hidup kita menjadi sehat ,dan keunikannya  itulah menarik wisatawan untuk berkunjung ke Ujung Kulon walaupun hanya sesaat,beruntunglah bagi warga sekitar bisa menikmati ditiap harinya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline