Lihat ke Halaman Asli

Randy Fauzi F

Buruh Ketik

3 Sosok yang Dirumorkan Jadi Pengganti Lampard di Everton

Diperbarui: 24 Januari 2023   13:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber Gambar: Twitter/@sportbible

Pemecatan Frank Lampard dari kursi kepelatihan Everton tidak terlalu mengejutkan. Sepanjang musim ini, The Toffees memang tampil sangat buruk.

Dari total 20 kali bermain, Everton mencatatkan 3 kali menang, 6 kali seri, dan 11 kali kalah. Saat ini tim yang bermarkas di Goodison Park itu pun menduduki peringkat 19 klasemen Premier League.

Sambil menunggu pelatih baru, Paul Tait dan Leighton Baines akan memimpin sesi latihan Everton untuk sementara. Usai Lampard cabut, muncul deretan nama yang ditengarai bakal jadi penggantinnya.

Dilansir dari SkySports, tiga nama tersebut adalah Marcelo Bielsa, Sean Dyche, dan Thomas Frank. 

Bielsa bahkan dilaporkan sudah menjalin komunikasi dengan pihak manajemen Everton. Ia pun menunjukkan kesediaan untuk memimpin Everton usai menganggur dari Februari 2022.

Marcelo Bielsa (kiri), Sean Dyche (tengah), Thomas Frank (kanan).

Jika dilihat dari situasinya, tampak Bielsa jadi sosok yang paling besar kemungkinannya memimpin Everton di sisa musim kompetisi. 

Pasalnya, Sean Dyche yang menukangi Burnley saat ini tengah menduduki puncak klasemen EFL Championships dan berpeluang membawa tim promosi ke Premier League.

Sementara Thomas Frank dengan Brentford-nya tengah berjuang untuk mengamankan jatah Europa League musim depan.

Berbicara soal track record, Bielsa dikenal sebagai pelatih yang mampu membawa tim bangkit dari keterpurukan. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline