Bagi kamu warga Banyumas atau warga di luar Banyumas yang ingin berlibur ke wilayah Banyumas. Kamu bisa cobain bagaimana serunya rekreasi selam disana. Sebentar, tunggu dulu, Banyumas? Tidak salah tuh? Tidak tidak, tidak ada yang salah.
Selama ini memang kegiatan selam lebih banyak dikaitkan dengan laut. Padahal, selama ada perairan dengan visibilitas bagus baik tawar maupun asin, semuanya layak dicoba. Terlebih bagi kamu yang sama sekali belum pernah mencobanya.
Menyelam lebih mudah dibandingkan berenang, percaya tidak? Belum percaya? Baik, jadi begini, berenang dan menyelam memang terkait satu sama lain. Tetapi keduanya bukan eskalatif, maksudnya bukan karena kamu tidak mahir berenang maka kamu akan kesulitan ketika menyelam, tidak demikian. Ada perbedaan mendasar diantara keduanya yang wajib kalian ketahui agar tidak penasaran.
Orang yang berenang harus mampu mengangkat hidung di atas air agar dapat mengambil nafas serta kembali masuk untuk kembali berenang.
Hal ini yang kerap dikeluhkan orang yang kesulitan berenang karena harus membagi fokus tersebut. Orang yang berenang cenderung mencari tempat yang dangkal atau mencari tepi perairan.
Berbeda dengan orang yang menyelam, kamu tidak perlu mengangkat hidungmu ke atas air karena pernafasanmu akan dibantu oleh selang snorkel.
Pada olahraga renang, kamu harus terus bergerak agar bisa terapung, namun saat menyelam kamu justru diharuskan bergerak sesedikit mungkin. Penyelam cenderung mencari perairan dalam dan tidak mencari tepi perairan tetapi bagaimana bertahan di air selama mungkin.
Sederhananya, berenang mengandalkan fisikmu semata sedangkan menyelam mengandalkan alat bantu. Jadi kempuanmu menggunakan alat bantu itulah yang akan membuatmu bisa menyelam atau tidak. Selebihnya faktor-faktor standar seperti keberanian dan kebiasaan dalam melatih diri.
Jika kamu sudah bisa menyelam, maka kamu bisa menikmati sensasi bawah air di telaga atau air terjun di wilayah Banyumas. Visibilitas yang bagus membuat perairan di wilayah Banyumas ini bisa digunakan untuk kegiatan selam. Menyelam tak harus selalu di laut, manfaatkan perairan yang ada untuk bisa menemukan sisi indahnya dengan menjelajahi dan mengeksplorasinya.
Jika kamu berminat untuk bergabung, silakan kunjungi akun youtube komunitas selam banyumas disini, disana tertera nomor kontak yang bisa kalian hubungi. Atau jika kamu belum bisa menyelam, kamu bisa menghubungi mereka untuk sekedar ikut berlatih. Mereka akan sangat terbuka menerima keikutsertaan kalian semua.