Lihat ke Halaman Asli

Dr. Raiders Salomon Marpaung.

Guru Olahraga Purna Tugas

Timnas Indonesia U20 Benamkan Timnas Timor-Leste U20 3-1 dalam Kualifikasi Piala Asia U20 2025 Grup F

Diperbarui: 28 September 2024   12:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Timnas Indonesia U20 Mengalahkan Timnas Timor-Leste U20 di Kualifikasi Piala Asia U20 2025 Dok: pssi.org)

Timnas Indonesia U20 berhasil meraih kemenangan dalam duel kedua Kualifikasi Piala Asia U20 2025.

Indonesia berhasil mengalahkan Timor-Leste dengan skor 3-1 lewat pertandingan yang dimainkan Jumat (27/9/2024) di Stadion Madya, Jakarta, Indonesia.

Kemenangan tersebut dampak kepercayaan diri yang lebih baik setelah mencatat kemenangan 4-0 atas Maladewa dalam pertandingan pertama pada tanggal 25 September 2024 yang lalu.

Babak pertama

Pertandingan dimulai pukul 19.30 WIB. Babak pertama Indonesia tampil dominan dan mampu unggul dengan kedudukan 2-0.

Gol pertama untuk Garuda Muda yang membuat kedudukan menjadi 1-0 dicetak oleh Jens Raven yang memanfaatkan bola muntah hasil upaya pertamanya yang sempat gagal. Gol tersebut tercipta pada menit ke 12.

Pada menit ke 15, Indonesia berhasil menggandakan kedudukan menjadi 2-0, gol tersebut dicetak oleh Riski Afrisal yang memanfaatkan umpan Tarik dari sisi kanan.

Sampai peluit panjang tanda pertandingan babak pertama berakhir dibunyikan wasit, tak ada gol tambahan tercipta, skor tetap 2-0 untuk keunggulan Indonesia.

Babak kedua

Memasuki babak ke dua, Indonesia masih mendominasi permainan, banyak peluang diciptakan, namun gol cukup sulit didapat.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline