Lihat ke Halaman Asli

Dr. Raiders Salomon Marpaung.

Guru Olahraga Purna Tugas

Cukur Vietnam 3-0, Indonesia Berpeluang Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Diperbarui: 27 Maret 2024   19:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Jay Idzes-Kanan/Merayakan Gol Kemenangan Indonesia Dok: pssi.org)

Timnas Indonesia kembali meraih kemenangan, kali ini dengan skor telak dalam duel lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Indonesia berhasil mengalahkan tuan rumah Vietnam dengan skor telak 3-0 lewat pertandingan yang dimainkan kemarin, Selasa, 26 Maret 2024 di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam.

Kemenangan tim asuhan Shin Tae-yong tersebut dampak dari evaluasi hasil pertandingan pertama setelah sempat direpotkan pada pertandingan pertama, ditambah mengoptimalkan kekuatan para pemain kunci yang dimainkan sejak babak pertama.

Kemenangan ini tentunya akan berdampak pada semakin terbukanya peluang Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dan naiknya posisi Indonesia pada peringkat dunia FIFA.

Jalannya Pertandingan Babak Pertama

Pertandingan dimulai pukul 19.00 WIB. Indonesia mampu membuat gol cepat sehingga langsung merubah kedudukan menjadi 1-0 untuk Indonesia.

Gol pertama untuk The Red and White dicetak lewat sundulan oleh pemain belakang Jay Idzes pada menit ke sembilan, setelah menerima umpan tendangan sudut dari Thom Haye.

Pada pertengahan babak pertama, Indonesia berhasil menggandakan keunggulan. Gol kedua Indonesia dicetak melalui solo run oleh penyerang Ragnar Oratmangoen pada menit ke 23, setelah menerima umpan dari Nathan Tjoe A On.

Sepanjang babak pertama ditandai dengan hujan kartu kuning, empat kartu untuk pemain Indonesia dan satu kartu untuk pemain Vietnam.

Sampai peluit panjang tanda pertandingan babak pertama berakhir dibunyikan wasit Alireza Faghani, skor tetap 2-0 untuk keunggulan Indonesia.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline