Lihat ke Halaman Asli

Dr. Raiders Salomon Marpaung.

Guru Olahraga Purna Tugas

Indonesia Tinggal Berharap pada Ganda Putra di Thailand Open 2023

Diperbarui: 2 Juni 2023   09:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Marcus/Kevin Dok: bwfsudirmancup.bwfbadminton.com)

Hari ketiga turnamen level Super 500 Thailand Open 2023 yang digelar, Kamis (1/6/2023), tiga dari empat pasangan ganda putra Indonesia yang tampil di babak 16 besar, lolos ke babak perempat final. Ganda putra Indonesia yang berhasil lolos tersebut adalah Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani, dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Pasangan peringkat 14 dunia Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri lolos ke babak perempat final setelah membuat kejutan besar dengan mengalahkan unggulan pertama. Bagas/Fikri berhasil mengalahkan pasangan India peringkat empat dunia Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty melalui pertarungan rubber set dengan skor 24-26, 21-11, 21-17 dalam pertarungan selama satu jam lebih yang dimainkan di lapangan satu.

Diikuti pasangan peringkat 46 dunia Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani yang merangkak dari babak kualifikasi, lolos ke babak perempat final. Sabar/Reza lolos ke perempat final setelah mengalahkan pasangan Chinese Taipei. Sabar/Reza menang dua set langsung atas pasangan peringkat 27 dunia Su Ching Heng/Ye Hong Wei dengan skor 21-13, 21-19 dalam pertarungan selama 30 menit yang dimainkan di lapangan satu.

Berikutnya pasangan senior peringkat 18 dunia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo juga lolos ke babak perempat final setelah membuat kejutan. Marcus/Kevin berhasil mengalahkan pasangan China unggulan kedelapan. The Minions yang mulai bangkit, menang atas peringkat 13 dunia He Ji Ting/Zhou Hao Dong melalui pertarungan dua set langsung dengan skor dramatis 22-20, 23-21 dalam pertarungan yang berlangsung selama 44 menit yang dimainkan di lapangan dua.

Babak perempat final turnamen Thailand Open 2023 akan dimainkan, hari ini, Jumat (2/6/2023). Pertandingan akan digelar di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand mulai pukul 12.00 waktu setempat. Indonesia tinggal berharap dari sektor ganda putra, sektor lainnya sudah gugur lebih awal.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline